TRIBUN-VIDEO.COM - Mario Dandy (20), tersangka penganiayaan trerhadap Critalino David (17), ternyata baru menjalin hubungan pacaran dengan AGH selama satu bulan.
Hal tersebut diungkapkan tim pengacara Mario Dandy yakni Basri saat ditemui di Polda Metro Jaya pada Kamis (9/3).
Namun hubungan yang baru seumur jagung itu sudah membuat Mario Dandy bucin, hingga tega menganiaya David.
Basri mengungkap bahwa hubungan antara Mario Dandy dan AGH diketahui saat di Berita Acara Pemeriksaan (BAP).
Menurutnya saat terjadinya penganiayaan, Mario Dandy dan AGH baru berpacaran sekitar satu bulan.
Lebih lanjut Basri mengungkap awal perkenalan Mario dengan David yang tertera BAP kliennya .
Basri menuturkan keduanya saling kenal sejak Desember 2022.
Baca: Terungkap saat Rekonstruksi, Mario Dandy Bawa Rubicon Jemput AGH di Sekolah sebelum Aniaya David
Baca: Nyesel Sudah Aniaya? Mario Dandy Kini Sering Tanyakan Kondisi David, tapi Cuek saat Pacarnya Ditahan
Sebagaimana diketahui, David menjadi korban penganiayaan oleh Mario Dandy pada Senin (20/2/2023) malam di sebuah perumahan di kawasan Pesanggrahan, Jaksel.
Akibat dari penganiayaan tersebut David harus dirawat intensif di rumah sakit.
Polisi menetapkan dua tersangka dalam kasus ini yakni Mario Dandy dan rekannya Shane Lukas.
Sementara AGH yang merupakan pacar Mario resmi ditahan di Lembaga Penyelenggara Kesejahteraan Sosial (LPKS) selama tujuh hari.
Namun Penyidik memiliki opsi memperpanjang masa penahanan AG selama 8 hari lagi.
Siang ini Jumat (10/3) Polda Metro jaya akan menggelar rekonstruksi kasus Mario Dandy aniaya David.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Terungkap, Mario Dandy dan AG Baru Sebulan Pacaran tapi Sudah Bucin hingga Aniaya David
# Pacaran # Mario Dandy # AGH
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.