Madura United Optimis Bisa Taklukan Persita di Kandang Sendiri, Demi Teruskan Tren Positif

Editor: Tri Hantoro

Video Production: Irvan Nur Prasetyo

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM, PAMEKASAN - Pemain Madura United optimis menang melawan Persita di Stadion Gelora Madura Ratu Pamellingan Pamekasan, Rabu (15/2/2023) sore.

Rasa optimisme ini muncul setelah Madura United berhasil mengalahkan Persikabo di kandangnya dengan skor akhir 2 - 0.

Bek Madura United, Reva Adi Utama mengatakan, semua persiapan pemain Madura United dalam kondisi sangat bagus untuk menghadapi Persita Tangerang.

Kata dia, situasi pemain yang dalam kondisi baik ini berkat meraih kemenangan dari luar kandang sewaktu melawan Persikabo.

"Kami semua akan meneruskan kemenangan ini," kata Reva Adi Utama, Selasa (14/2/2023) sore.

Pemain kelahiran Makassar ini mengaku tidak mau kehilangan poin lagi di kandang sendiri.

Ia komitmen dengan pemain Madura United yang lain akan kerja keras dan memberikan hasil maksimal untuk pertandingan besok melawan Persita.

"Kami harus mendapat poin, kami semua pemain sangat menantikan pertandingan besok," yakinnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunMadura.com dengan judul Madura United Yakin Menang Lawan Persita di Kandang Sendiri, Optimis Bakal Teruskan Tren Apik

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda