Mobil HRV Masuk Hutan di Pati, Sopir Terkejut Mendadak Didalam Hutan

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon

Video Production: Tri Susilo Mardhani

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM, PATI - Mobil HRV putih yang dikemudikan seorang polisi nyasar masuk jauh ke kawasan hutan Desa Wukirsari, Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Peristiwa ini menghebohkan masyarakat menyusul kendaraan jenis SUV itu tak lecet sedikitpun padahal untuk sampai lokasi logikanya harus menerjang jalur menanjak terjal yang penuh bebatuan dan pepohonan.

Baca: Kisah Misteri Bukit Lewung, Lokasi Mobil HRV Tersesat yang Viral

Bahkan bodi mobil dan ban masih terlihat cukup kinclong tanpa belepotan dengan medan jalan tanah berlumpur.

Video yang mendokumentasikan kejadian unik ini viral di media sosial.

Baca: Viral Sebuah Mobil HRV Tersesat di Hutan Tambakromo Pati, Tanpa Jejak Kendaraan di Sekitar Lokasi

Camat Tambakromo Mirza Nur Hidayat mengatakan mobil HRV tersebut diketahui bisa masuk ke kawasan hutan setelah sang sopir berupaya mengikuti petunjuk arah "Google Maps" pada Sabtu (11/2/2023) dinihari sekitar pukul 01.00.

Adapun identitas pengendara yakni Sigit Yudha Pradana warga Kecamatan Purworejo, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
(*)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Misteri Mobil HRV Masuk Hutan di Pati, Sopir Terkejut Kemacetan Mendadak Berubah Jadi Pepohonan 

# Mobil HRV Masuk Hutan di Pati # viral # honda hrv tersesat

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda