TRIBUN-VIDEO.COM - Namia Gwijangge Pj Bupati Nduga Papua Pegunungan meminta agar Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya menyerahkan pilot Susi Air PK BVY.
Pilot bernama Captain Philips Marten tersebut diketahui disandera oleh KKB di Distrik Paro.
Menurut Namia, pilot tersebut ditugaskan untuk melancarkan pembangunan di area pegunungan termasuk di Kabupaten Nduga.
Pilot dan pesawat Susi Air tidak bersalah namun dibakar oleh KKB.
Ia meminta kepada Egianus Kogoya agar segera menyerahkan pilot Susi Air.
Pasalnya, sang pilot hanya ditugaskan untuk melayani dan membantu masyarakat Papua.
Baca: Fakta Baru Kasus Mama Muda di Jambi Lecehkan Bocah di Jambi, Pelaku Disebut Koleksi Video Asusila
Baca: Proses Evakuasi 15 Pekerja Proyek dari Nduga ke Timika: Nasib Pilot Susi Air Masih Belum Diketahui
Maka dari itu, ia meminta kepada masyarakat agar bersama-sama bergandeng tangan menyelamatkan pilot yang saat ini berada di tangan KKB.
Ia juga meminta agar masyarakat Distrik Paro agar tetap tenang dan tidak meninggalkan kampung apalagi lari ke hutan.
Saat ditanya soal adanya permintaan tebusan dari anggota KKB, Namia mengaku belum mengetahuinya.
Sementara itu, Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri mengungkapkan keberadaan pilot Susi Air yang pesawatnya mengalami kebakaran pada Selasa (7/2/2023).
Pilot dilaporkan hilang kontak hingga Kamis (9/2/2023).
Tim telah mendeteksi keberadaan Philips Marten yang diduga tak jauh dari Distrik Paro.
Mathius mengungkapkan, saat ini tim evakuasi gabungan terus berupaya menemukan pilot.
Pihaknya juga meminta bantuan dari masyarakat setempat yang dekat dengan kelompok KKB untuk berkomunikasi.
Mathius mengungkapkan, selama ini pilot tersebut hanya melayani masyarakat di Distrik Paro.
Sebelumnya, pesawat Susi Air hilang kontak seusai mendarat di Bandara Paro, Selasa (7/2/2023).
Seusai dilaporkan hilang kontak, pesawat dilaporkan terbakar pada pukul 06.17 WIT.
Ada lima orang penumpang di dalam pesawat. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Pj Bupati Nduga Namia Gwijangge Minta Egianus Kogoya Serahkan Pilot Susi Air yang Disandera
# Susi Air # KKB # Egianus Kogoya
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.