Viral Oknum Suporter Bonek Keroyok Warga di Semarang, Hanya Gara-gara Saling Tatap di Jalan

Editor: winda rahmawati

Video Production: Niken Pratiwi

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial aksi pengeroyokan yang diduga dilakukan oknum suporter Persebaya Surabaya, Bonek, di Jalan Kaligawe, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Aksi pengeroyokan itu terjadi setelah korban dan seorang bonek terlibat saling tatap di jalan.

Dalam video berdurasi 23 detik, terlihat puluhan oknum bonek dibubarkan oleh seorang polisi.

Kapolsek Gayamsari, Kompol Hengky Prasetyo membenarkan adanya pengeroyokan tersebut.

Hengky mengatakan suporter Bonek datang ke Kota Semarang untuk menyaksikan laga Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang hari ini.

Baca: PSIS Semarang Kabarnya Sudah Deal dengan Pelatih Asing, Inilah Sosoknya

Baca: Karena Ulah Oknum Suporter Bikin Laga Persija Vs Persita Ditunda Pihak Kepolisian Tak Beri Izin

Namun karena laga ditunda, suporter Bonek akhirnya berkeliaran di wilayah Semarang.

Ada sejumlah Bonek yang mencari makan dan ada pula yang menjadi juru parkir serta mengamen di Gereja Blenduk Semarang.

Menurut Hengky, ada banyak kelompok Bonek yang datang ke Semarang.

Namun kelompok Bonek pelaku pengeroyokan sudah melarikan diri. (*)

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral, Video Oknum Suporter Persebaya Keroyok Warga di Kota Semarang "

VP: Niken Pratiwi
VO: Jayanti Tri Utami

VP: Niken Pratiwi

Sumber: Kompas.com
   #Oknum Suporter   #keroyok   #warga   #Semarang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda