Motif Pengendara Mobil Xpander Hitam Sebar Uang Rp 50-100 Ribu Setiap Pagi di Jalanan Desa Jombang

Reporter: Yustina Kartika Gati

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM- Seorang pria yang diketahui bernama Gus A tengah menjadi sorotan publik seusai aksinya menyebar uang di jalanan Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Dari dalam mobil Xpander hitam, Gus A membagikan uang kepada warga yang dikenal.

Baca: Ironi! Anggota Provos Diperas Penyidik Polda metro saat Melapor Kasus Penyerobotan Tanah di Bekasi



Rupanya aksi Gus A membagikan uang tersebut sudah ia lakukan sejak Desember 2022 hingga saat ini.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dusun Watudakon Arif Budaji.

Menurut penuturannya, keluarga besar Gus A berasal dari Dusun Watukadon, Jombang.

Namun kini Gus A beserta keluarganya telah pindah ke Sidoarjo.

Gus A dikenal sebagai seorang paranormal asal Sidoarjo.

Selain sebagai paranormal, Gus A juga berprofesi sebagai penjual kopi (warkop)

Ia pun mengaku mengenal sosok yang suka menebar uang di jalanan.

Arif menceritakan awal mula Gus A membagi-bagikan uang.

Dahulu, Gus A hanya membagikan uang di jalanan setiap satu kali dalam sepekan.

Namun pada Januari 2023, Gus A semakin sering melakukan aksinya dari dalam mobil Xpander.

Hal tersebut dilakukan seusai Gus A viral di media sosial.

Lama-kelamaan Gus A menebar uang di jalanan seminggu empat kali hingga kini menjadi setiap pagi.

Ia pun mengaku menjadi satu warga yang turut berebut uang yang dibagikan Gus A.

Arif pun menduga aksi dermawan Gus A terkait dengan pembuatan konten.

Pasalnya paranormal Sidoarjo itu disebut tak tertarik dengan dunia politik.

Baca: Terjadi Lakalantas di Kabupaten Sragen, Pengendara Motor Vario Tewas Ditabrak Truk Tronton



Hal itupun dibenarkan Motif sebar uang

Sementara saat Gus A saat diwawancarai awak media.

Gus A mengungkap motif aksinya tersebut bukan ingin menghambur-hamburkan uang.

Ia mengaku hanya ingin menyenangkan orang lain yang membutuhkan.

Lebih lanjut, ia juga menyebut sudah menyebarkan uang senilai Rp 250 juta di Desa Watudakon.

(Tribun-Video.com/ Surya.co.id)

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul SOSOK Pria dalam Mobil Xpander Hitam Sebar Uang di Jombang Viral, Dilakukan 4 Kali dan Ini Motifnya

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda