RANS Resmi Lepas Alfin Tuasalamony: Persija Jakarta Mubazir CLBK, PSM dan Barito Bisa Rebutan Gaet

Editor: Fitriana SekarAyu

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - RANS Nusantara FC resmi melepas pemain bertahannya yaitu Alfin Tuasalamony pada Jumat (27/1/2023).

Beberapa tim Liga 1 2022/2023 langsung dikait-kaitkan dengan Alfin Tuasalamony.

PSM Makassar menjadi yang terdepan mendapatkan jasa Alfin Tuasalamony untuk putaran kedua.

Namun, PSM Makassar harus beradu sikut dengan Barito Putera demi menggaet Alfin Tuasalamony.

Begitu juga Persija Jakarta yang siap bersaing merekrut mantan pemainnya di musim 2015/2016 tersebut.

Dilansir TribunWow.com dari akun Instagram @gozipbola pada Jumat (27/1/2023), kabar tersebut dapat diketahui.

Dijelaskan bahwa PSM Makassar, Barito Putera, dan Persija Jakarta minat mendatangkan Alfin Tuasalamony.

Baca: Hasil PSS Sleman vs RANS Nusantara FC, Super Elang Jawa Bungkam RANS FC, 1 Pemain Dikeluarkan

"Menuju PSM?? Letsee."

"Selain PSM, Barito juga dikaitkan dengan doi atau Persija??? Hmm patut dinantikan."

Dilihat dari posisi Alfin Tuasalamony, Persija Jakarta sudah memiliki segudang pemain di sektor tersebut.

Alfin Tuasalamony biasa tampil sebagai bek kanan, gelandang bertahan, dan sayap kiri.

Apalagi Persija Jakarta baru saja mendatangkan pemain baru di posisi bek kanan yaitu Birrul Walidain.

Merekrut Alfin Tuasalamony hanya mubazir bagi Persija Jakarta yang memiliki kedalaman tim berkualitas.

Persija Jakarta paling tidak harus melepas satu pemain yang beroperasi sama dengan Alfin Tuasalamony.

Dilihat dari posisi Alfin Tuasalamony, Persija Jakarta sudah memiliki segudang pemain di sektor tersebut.

Alfin Tuasalamony biasa tampil sebagai bek kanan, gelandang bertahan, dan sayap kiri.

Apalagi Persija Jakarta baru saja mendatangkan pemain baru di posisi bek kanan yaitu Birrul Walidain.

Merekrut Alfin Tuasalamony hanya mubazir bagi Persija Jakarta yang memiliki kedalaman tim berkualitas.

Persija Jakarta paling tidak harus melepas satu pemain yang beroperasi sama dengan Alfin Tuasalamony.

Baca: Prediksi Skor Liga 1 PSS Sleman Vs RANS Nusantara FC, Skuad Super Elja Diunggulkan Bisa Menang

Sedangkan PSM Makassar juga hampir sama dengan Persija Jakarta soal kedalaman tim.

PSM Makassar memiliki tiga bek kanan yaitu Safrudin Tahar, Dellen Doke, dan Mahdi Albar.

Sedangkan sayap kanan PSM Makassar diisi oleh Yakob Sayuri, Rizky Eka Pratama, dan Victor Dethan.

Kemungkinan Alfin Salamony akan mengisi slot gelandang bertahan PSM Makassar.

Mengingat gelandang bertahan PSM Makassar, Bryan Cesar kabarnya akan merapat ke PSS Sleman.

Khusus untuk Barito Putera memang sedang jor-joran mendatangkan pemain-pemain baru demi keluar dari zona degradasi.

Alfin Tuasalamony tentu menjadi opsi terbaik Barito Putera supaya bisa mendongkrak performa tim.

Menarik dinantikan tim mana yang akan menjadi pelabuhan Alfin Tuasalamony selanjutnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul RANS Resmi Lepas Alfin Tuasalamony: Persija Jakarta Mubazir CLBK, PSM dan Barito Bisa Rebutan Gaet

# RANS Nusantara FC # Alfin Tuasalamony # Liga 1 2022/2023 # PSM Makassar # Persija Jakarta

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda