Artis Jadi Caleg 2024 karena Melihat Peluang di Tengah Masyarakat yang Semakin 'Cerdas'

Editor: Fitriana SekarAyu

Video Production: Tri Susilo Mardhani

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Sejumlah kalangan artis ramai-ramai bergabung ke partai politik (parpol) menjelang pemilihan umum (Pemilu).

Pengamat politik sekaligus Direktur Eksekutif Trias Politika Strategis (TPS) berbicara soal peluang para artis melenggang untuk duduk di kursi parlemen.

Ia menilai bahwa hingga saat ini peluang artis menjadi Anggota DPR RI masih cukup besar.

Alasannya tak lain karea popularitas yang dimiliki menjadi modal utama selebriti terjun ke dunia politik.

“Peluang artis menjadi anggota DPR RI cukup besar karena sudah memiliki modal popularitas. Tapi, dalam kontestasi elektoral yang ketat yang dibutuhkan bukan hanya popularitas,” kata Agung Baskoro saat dihubungi, Selasa (3/1/2023).

Menurutnya, modal poularitas saja tak cukup untuk bersaing memperebutkan kursi parlemen.

Agung berkata, perlu kerja-kerja politik yang terstruktur, sistematis, dan masif oleh konsultan politik maupun tim sukses yang berpengalaman.

Baca: PROFIL Aktris Venna Melinda yang akan Nyaleg di Pemilu 2024, Berharap 1 Dapil dengan Ferry Irawan

Masyarakat Semakin Cerdas

Lebih jauh Agung mengatakan bahwa narasi ‘masyarakat semakin cerdas’ tidak terlalu mempengaruhi perolehan suara artis dalam Pileg 2024 mendatang. Menurutnya, kans artis tetap besar untuk melenggang ke Senayan.

“Karena pemilih kita masih dalam proses transisi dari pemilih emosional menuju ke pemilih rasional,” ujarnya.

Faktor tersebut pula lah yang dimanfaatkan partai politik untuk mendulang suara sebanyak-banyaknya dari kalangan artis.

“Celah ini dibaca dengan oleh partai-partai untuk menjadikan mereka vote getter,” ucap Agung.

Pasha Ungu hinga Nafa Urbach Bakal Bertatung di Pileg 2024

Adapun berdasarkan informasi yang dihimpun Tribunnews.com, berikut sejumlah artis yang direncanakan akan menjadi Caleg pada 2024 nanti:

Baca: Partai Ummat Besutan Amien Rais Lolos Jadi Peserta Pemilu 2024, PAN Berikan Tanggapan

1. Venna Melinda

Politik bukanlah hal yang baru bagi ibu dari aktor Verrell Bramasta ini.

Ia sempat menjadi anggota DPR RI 2014-2019.

Terkini, Venna Melinda kembali mencoba peruntungan dengan maju nyaleg dapil DKI Jakarta bersama suaminya, Ferry Irawan.

Saat ini, Venna Melinda dan Ferry Irawan tergabung dalam Partai Perindo.

Keduanya juga sudah gencar memposting aktivitasnya di partai.

"Perempuan dengan gaya khasnya bisa memegang peranan penting untuk memberikan kontribusi positif terhadap perpolitikan Tanah Air," tulis Venna Melinda pada Desember 2022.

2. Ahmad Dhani

Pentolan Dewa 19 kembali akan nyaleg pada Pemilu 2024 untuk daerah pemilihan (dapil) Surabaya.

Tentunya dunia politik bukanlah hal yang baru bagi ayah dari Al, El, dan Dul ini.

Sebelumnya juga Dhani sempat mencalonkan sebagai wakil Bupati Kabupaten Bekasi pada 2017 lalu.

Saat ini Ahmad Dhani tergabung di Partai Gerindra, bersama sang istri, Mulan Jameela.

Mulan Jameela adalah anggota komisi VII DPR RI untuk periode 2019-2024.

Baca: Buntut Partai Ummat Lolos Jadi Peserta Pemilu 2024, Amien Rais Minta Jokowi Segera Purna Tugas

3. Kalina Oktarani

Mantan istri Deddy Corbuzier ini sekarang menjadi kader Partai Persatuan Indonesia (Perindo).

Rencananya ia juga akan menjadi caleg untuk memperebutkan kursi anggota DPRD Kalimantan Timur.

Pada September 2022, ia memposting sejumlah kegiatan Partai Perindo serta foto bersama dengan Hary Tanoesoedibjo selaku ketua umum.

"Temu kader partai Perindo Kalimantan Timur," tulis Kalina Oktarani.

4. Nafa Urbach

Nafa Urbach akan menjadi caleg untuk anggota DPR RI, pada Pemilu 2024.

Hal ini diutarakannya saat berkunjung ke kantor redaksi Tribunnews, beberapa waktu lalu.

"Sebenarnya keinginan pasti ada karena aku punya passion," kata Nafa Urbach.

Ia pun saat ini tergabung di partai NasDem.

Sebelumnya, Nafa Urbach sempat gagal menjadi anggota DPR RI pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2019.

5. Pasha Ungu

Ayah Keisha Arlvaro ini diketahui sudah cukup lama terjun ke dunia politik.

Apalagi ia sempat menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah pada periode 2016–2021.

Pada pemilu 2024 nanti, Pasha Ungu akan mengincar kursi DPR RI untuk daerah pemilihan (dapil) 3 DKI Jakarta.

"Saya bacaleg DPR RI, insya Allah di Dapil 3, yang meliputi Jakarta Barat, Utara, Pulau Seribu," kata Pasha Ungu ditemui di kantor KPU, pada Agustus lalu.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Melihat Peluang Artis Jadi Caleg 2024 di Tengah Masyarakat yang Semakin 'Cerdas'

# artis # Pemilu # Anggota DPR RI # parlemen # pileg 2024

Sumber: Tribunnews.com
   #artis   #Pemilu   #Anggota DPR RI   #parlemen   #pileg 2024
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda