Bagi Perempuan, Lebih Baik Salat Tarawih di Rumah Atau di Masjid? Begini Penjelasan para Ulama

Reporter: Yulita Futty Hapsari

Video Production: Yulita Futty Hapsari

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

 

TRIBUN-VIDEO.COM - Bulan ramadan identik dengan salat tarawih karena ibadah ini hanya dikerjakan saat bulan ramadan saja.

Salat tarawih biasanya dilakukan di masjid secara berjamaah.

Namun bagi perempuan, mana yang lebih baik, salat tarawih di masjid atau di rumah?

Dilansir Tribun-Video dari muslim.or.id, dalam riset ilmiyyah dan fatwa di Saudi Arabia, perempuan lebih baik menunaikan salat tarawih di rumah daripada di masjid.

Wa billahi taufiq, wa shallallahu ‘ala nabiyyina Muhammad wa alihi wa shohbihi wa sallam.

Sementara, penjelasan dari Syaikh Mustofa Al' Adawiy mengatakan, jika menjalankan salat tarawih di masjid menimbulkan godaan, maka perempuan lebih utama salat di rumah.

Hal ini berdasarkan hadits dari Ummu Humaid, istri Abu Humaid As Saa’idiy. Ummu Humaid pernah mendatangi Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan berkata bahwa dia sangat senang sekali bila dapat shalat bersama beliau. Kemudian Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

قَدْ عَلِمْتُ أَنَّكِ تُحِبِّينَ الصَّلاَةَ … وَصَلاَتُكِ فِى دَارِكِ خَيْرٌ لَكِ مِنْ صَلاَتِكِ فِى مَسْجِدِ قَوْمِكِ وَصَلاَتُكِ فِى مَسْجِدِ قَوْمِكِ خَيْرٌ لَكِ مِنْ صَلاَتِكِ فِى مَسْجِدِى

"Aku telah mengetahui bahwa engkau senang sekali jika dapat shalat bersamaku. … Shalatmu di rumahmu lebih baik dari shalatmu di masjid kaummu. Dan shalatmu di masjid kaummu lebih baik daripada shalatmu di masjidku.”

Namun perempuan bukan berarti sama sekali tak diperbolehkan salat tarawih berjamaah di masjid.

Jika perempuan tersebut merasa tidak sempurna menjalankan salat tarawihnya di rumah, atau justru bermalas-malasan, maka diperbolehkan salat tarawih berjamaah di masjid.

Dengan catatan, perempuan tersebut nantinya akan mendapatkan banyak ilmu di masjid seperti memperoleh nasehat dan ceramah ketika di masjid, bertemu dengan perempuan lain yang berilmu dan bisa saling mengingatkan untuk mendekatkan diri kepada Allah, menyimak Al-quran dari seorang qori' maka hal tersebut diperbolehkan.

Hal tersebut diperbolehkan asalkan tidak memakai wewangian atau parfum, dan keluar dengan seizin suami.

Simak videonya di atas! (Tribun-Video.com/ Yulita Futty Hapsari)

TONTON JUGA:

<iframe src="https://www.youtube.com/embed/cTxqYJBNb_w" width="520" height="292" scrolling="no" frameborder="0"></iframe>

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda