Jenazah Satu Keluarga yang Ditemukan Tewas di Kalideres Jakarta Barat Bakal Dikremasi Besok

Editor: Dimas HayyuAsa

Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan wartawan Tribunnews, Ibriza Fasti Ifhami

TRIBUN-VIDEO.COM - Empat jenazah satu keluarga warga Kalideres, Jakarta Barat akan dikremasi, di Krematorium Cilincing, Jakarta Utara, Senin (14/11/2022).

Diketahui sebelumnya R (71) dan istrinya RM (68), lalu anak mereka DF (42), dan ipar yakni BG (68) detemukan tewas di ruamh mereka di Blok AC5/7, RT 7/15, Kalideres, Jakarta Barat pada Kamis (10/11/2022).

Asiung, selaku Ketua RT di wilayah tempat kejadian perkara mengatakan, saat ini keempat jenazah masih berada di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

"Jenazah masih di rumah sakit Polri," kata Asiung, saat ditemui di Perumahan Citra Garden Extension, Jakarta Barat, Minggu (13/11/2022).

Menurut dia, proses kremasi yang awalnya dijadwal akan dilakukan hari ini terpaksa diundur karena Krematorium Cilincing, Jakarta Utara penuh.

"Batal ya. Karena jadwal di Cilincingnya penuh," kata Asiung.

Kremasi keempat jenazah rencananya akan dilakukan Senin (14/11/2022).

Baca: Sekeluarga yang Tewas di Kalideres Sering Kirim Kado ke Saudara, Punya Aset Miliaran Rupiah

"Jadi hari Senin," ujarnya.

Sebelumnya, tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Metro Jaya telah selesai melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kediaman satu keluarga tewas di Perumahan Citra Grand I Ekstension, Kalideres, Jakarta Barat, Minggu (13/11/2022) siang.

Proses olah TKP yang dimulai sekitar pukul 12.15 WIB tadi itu berlangsung kurang lebih selama satu jam.

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com di lokasi, usai melakukan olah TKP terlihat Tim Labfor membawa sejumlah barang bukti seperti yang diduga kain berwarna putih yang diduga merupakan sprei milik keluarga korban.

Baca: Tetangga Mengaku Cium Bau Bangkai Sejak Maret Sebelum Penemuan Satu Keluarga Tewas di Kalideres

Kain berwarna putih yang diduga sprei itu dimasukan ke dalam plastik bening dan kemudian ditumpuk jadi satu di dalam box berukuran sedang milik Tim Labfor Polda Metro Jaya

Selain itu, kondisi rumah satu keluarga yang tewas itu kini juga kembali ditutup rapat dan dibatasi menggunakan garis polisi.

Sementara itu, usai proses olah TKP tersebut terlihat hadir Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Indriwienny Panjiyoga.

Namun ketika ditanyai mengenai hasil dari olah TKP itu Panjiyoga tak banyak memberikan keterangan kepada awak media.

"Masih di dalami ya," singkat Panjiyoga kepada wartawan di lokasi.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 4 Jenazah Satu Keluarga yang Ditemukan di Kalideres Jakarta Barat Bakal Dikremasi Besok

Sumber: Tribunnews.com
   #keluarga   #tewas   #Kalideres   #dikremasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda