TRIBUN-VIDEO.COM - Gelandang tengah Timnas Prancis yang merupakan andalan di Juventus, Adrien Rabiot, mempunyai misi sulit dalam mempertahankan gelar Les Bleus di Piala Dunia 2022 kelak.
Dilansir TribunWow.com, Adrien Rabiot yang baru merasakan atmosfer Piala Dunia pada edisi 2022 Qatar mendatang harus menjaga asa Timnas Prancis untuk kembali menjadi juara di ajang empat tahunan tersebut.
Adrien Rabiot dan Timnas Prancis tengah tergabung di Grup D Piala Dunia 2022 bersama Denmark, Australia, serta Tunisia, harus ditinggal beberapa pilar utamanya seperti Paul Pogba dan juga N'Golo Kante yang absen akibat cedera.
Besar kemungkinan, Adrien Rabiot lah yang akan mengisi kekosongan lini tengah Timnas Prancis di ajang Piala Dunia 2022 mendatang.
Adrien Rabiot sendiri adalah gelandang serba bisa yang merupakan produk asli akademi Paris Saint-Germain.
Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, Adrien Rabiot yang lahir di Saint-Maurice, Prancis, pada 3 April 1995 lalu kini tengah memperkuat raksasa Italia, Juventus.
Memiliki kaki terkuat di sebelah kiri, Adrien Rabiot bisa bermain di beberapa posisi berbeda seperti gelandang bertahan dan juga gelandang kiri.
Moncer bersama Paris Saint-Germain, Adrien Rabiot kini menjadi bagian penting dari Juventus di Liga Italia selama beberapa musim terakhir.
Kini, Adrien Rabiot mendapat banderol harga pasaran sebesar Rp 295,49 miliar berkat performanya bersama Juventus.
Di level klub, performa Adrien Rabiot memang paling gemilang saat masih berseragam Paris Saint-Germain.
Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, selama 227 pertandingan untuk Paris Saint-Germain, Adrien Rabiot sukses melesatkan 24 gol dan 14 assist untuk klub asal Paris tersebut.
Di Juventus kini, Adrien Rabiot sudah berhasil mempersembahkan beberapa gelar untuk klub yang berjuluk Si Nyonya Tua tersebut, seperti juara Liga Italia hingga Piala Italia.
Sedangkan di level timnas, Adrien Rabiot mendapat kepercayaan Didier Deschamps untuk membela Timnas Prancis pada 15 November 2016 lalu.
Total, Adrien Rabiot sudah mencatatkan 29 pertandingan dan berkontribusi 2 gol serta 1 assist untuk Timnas Prancis.
Baca: Daftar Skuad Timnas Prancis untuk Piala Dunia 2022 Qatar, Bertabur Penyerang Mematikan
Baca: Sosok Pemain yang Tak Tergantikan di Timnas Prancis, Bakal Tunjukkan Performa di Piala Dunia 2022?
Di Piala Dunia 2022 kelak, Adrien Rabiot bisa menjadi tambahan amunisi berharga bagi Timnas Prancis yang tengah ditinggal beberapa pilar utamanya tersebut.
Di Timnas Prancis sendiri, Adrien Rabiot bisa mengisi tempat dari seorang Paul Pogba sebagai motor serangan tim.
Profil Adrien Rabiot
Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, berikut profil lengkap dari Adrien Rabiot
Nama di negara asal : Adrien Rabiot-Provost
Tanggal lahir : 3 April 1995
Tempat kelahiran : Saint-Maurice, Prancis
Usia : 27
Tinggi : 1,88 m
Kewarganegaraan : Prancis
Posisi : Gelandang - Gel. Tengah
Kaki : kiri
Agen pemain : Saudara
Klub Saat Ini : Juventus FC
Bergabung : 1 Juli 2019
Kontrak berakhir : 30 Juni 2023
Statistik Adrien Rabiot
Paris Saint-Germain: 227 pertandingan, 24 gol, 14 assist, 25 kartu kuning, 2 kartu kuning kedua, 15.051 menit bermain
Juventus FC: 144 pertandingan, 11 gol, 7 assist, 21 kartu kuning, 2 kartu kuning kedua, 10.376 menit bermain*
Timnas Prancis: 29 pertandingan, 2 gol, 1 assist, 3 kartu kuning, 2.087 menit bermain*
*per 11 November 2022, masih bisa bertambah
Trofi Adrien Rabiot
6x Juara Liga Prancis (Paris Saint-Germain, 12/13, 13/14, 14/15, 15/16, 17/18, 18/19)
1x Juara Liga Italia (Juventus FC, 19/20)
1x Juara UEFA Nations League (Timnas Prancis, 2021)
4x Juara Piala Prancis (Paris Saint-Germain, 14/15, 15/16, 16/17, 17/18)
1x Juara Piala Italia (Juventus FC, 20/21)
1x Juara Piala Super Italia (Juventus FC, 20/21)
5x Juara Piala Liga Prancis (Paris Saint-Germain, 13/14, 14/15, 15/16, 16/17, 17/18)
5x Juara Piala Super Prancis (Paris Saint-Germain, 13/14, 15/16, 16/17, 17/18, 18/19)
(TribunWow.com/Aulia)
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Profil Adrien Rabiot, Gelandang Enerjik Timnas Prancis untuk Piala Dunia 2022, Pilar Utama Juventus
# Timnas Prancis # gelandang tengah # Piala Dunia # Adrien Rabiot
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.