TRIBUN-VIDEO.COM - Tribunners, dalam Sidang Tahunan MPR RI serta sidang bersama DPR RI dan DPD RI Tahun 2022, Presiden Jokowi hadir dengan mengenakan pakaian adat dari Bangka Belitung.
Baju tersebut banyak dikenal dengan nama baju paksian, tribunners.
Baju Paksian sendiri merupakan busana pengantin yang khas dari Kota Pangkalpinang.
Baca: Nyanyi di Perayaan HUT ke-77 RI di Istana Merdeka, Farel Prayoga Sukses Buat Menteri Ikut Joget
Di baju tersebut, terdapat ornamen yang menghiasi selempang dan sisi pinggir belahan baju terdapat gambaran pucuk rebung atau bambu.
Menurut Sejarawan dan Budayawan Bangka Belitung, Ahmad Elvian, gambar tersebut menunjukkan rumpun melayu yang memilki persebatian yang kuat dan kokoh khas Bangka Belitung.
Sementara untuk nama Paksian sendiri kata Elvian berasal dari bahasa Tionghoa yang berarti penutup dahi. (*)
#baju adat #Baju Paksian #Pangkalpinang #Bangka Belitung #Jokowi #Pidato Kenegaraan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.