TRIBUN-VIDEO.COM - Tribuners, Tahu gejrot menjadi makanan khas Sunda yang mudah ditemui di Kota Solo.
Satu di antaranya yakni tahu gejrot yang lokasinya berada di depan gedung Majelis Tafsir Al-Quran (MTA) Solo.
Tahu gejrot tersebut milik Suharjo (55) warga asli Cirebon yang sudah lama tinggal di Kota Solo.
Dirinya mengaku sudah mulai berjualan sudah sejak tahun 2009 hingga sekarang.
Baca: Serunya Menikmati Kuliner di Marawa Beach Club, RANS Entertainment Tawarkan Wisata Baru di Padang
"Jualan disini sudah lama, sudah 13 tahun jualan tahu gejrot," katanya.
Suharjo mengatakan, tahu gejrot sendiri identik dengan rasa asam, manis dan pedas.
Rasa asam dari air asem yang dituangkan dalam cobek yang berisi bumbu seperti gula Jawa, bawang merah dan cabai menjadi ciri khas kuliner satu ini.
"Jadi ada rasa segarnya, pedes dan manis," ucapnya.
Ia menceritakan, awalnya berjualan di alun-alun selatan.
Baca: Kuliner Enak di Solo: Singkong Keju Meletus di Klaten, Sensasi Beda Makan Singkong Konsep Kekinian
Kemudian, jika siang hari dirinya berjualan di depan gedung MTA.
"Tapi masih juga jualan di alun-alun," ucapnya.
Tribuners yang ingin mencicip Tahu Gejrot khas Suharjo, tahu gejrotnya dijual dengan harga Rp 7.000 per porsi.
(Tribun-Video.com/TribunSolo.com)
# tahu gejrot # Solo # Sunda # kuliner # Cirebon # gula jawa
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.