TRIBUN-VIDEO.COM - Sosok Mohammad Hatta tida bisa dilepaskan dari perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia. Beliau adalah salah satu pemikir terhebat yang dimiliki Indonesia.
Tak hanya dikenal sebagai Bapak Proklamator Indonesia, Mohammad Hatta juga Bakap Koperasi, Bapak Kedaulatan Rakyat, Bapak Perumahan Nasional, dan Bapak Hak Asasi Manusia.
Dalam buku Kumpulan Pahlawan Indonesia (2012) karya Mirnawati, Mohammad Hatta lahir di Bukittinggi, Sumatera Barat pada 12 Agustus 1902.
Baca: HUT ke-77 RI: Peran Mohammad Hatta dalam Kemerdekaan, Sumbang Kalimat Pertama Teks Proklamasi
Baca: Profil Mohammad Hatta, Pahlawan Nasional dan Proklamator asal Sumatera Barat
Mohammad Hatta wafat pada 14 Maret 1980 di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta. Kemudian dikebumikan di Pemakaman Umum Tanah Kusir, Jakarta.
Bung Hatta diberikan gelar Pahlawan Proklamator pada 23 Oktober 1986 bersama dengan Bung Karno, melalui Keppres No 81/TK/1986.
Kemudian Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menetapkan gelar Pahlawan Nasional kepada Bung Hatta pada 7 November 2012.
# Bung Hatta # Mohammad Hatta # pahlawan # Wakil Presiden # Proklamator
Baca berita lainnya terkait Mohammad Hatta
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Biografi Mohammad Hatta, Wakil Presiden Indonesia Pertama
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.