TRIBUN-VIDEO.COM - Menjelang perayaan Idul Adha, Presiden Joko Widodo membeli sapi berbobot 1,131 ton.
Sapi dengan nama Slamet tersebut dibeli dari warga Lereng Bromo.
Menurut pemilik, hewan pilihan Presiden Jokowi tersebut merupakan sapi yang berprestasi.
Pasalnya sapi jantan yang berusai 2,3 tahun ini pernah memenangkan kontes dua kali dalam satu tahun.
Nantinya sapi tersebut akan disumbangkan Presiden Jokowi untuk Idul Adha mendatang.
Mulyono, selaku pemilik sapi menyebut sebelumnya ia didatangi oleh staf khusus presiden untuk membeli salah satu sapi miliknya.
Baca: Pastikan Hewan Kurban Bebas PMK, Kemenag Minta DPPP Tana Tidung Perketat Pemeriksaan Hewan
Baca: Warganet Sebut Aksi Fuji Menginspirasi Banyak Orang, Pamerkan Sapi Kurban Jelang Hari Raya Iduladha
Dikutip dari Tribunnews.com, sapi yang dipilh yakni berjenis simental dengan bobot 1,1 ton dengan harga Rp 100 juta.
"Kemarin itu ada staf khusus presiden yang kesini, itu udah menentukan dan ternyata jadi di deal (dibeli sapinya). Sapi ini jenis simental, untuk beratnya 1,1 ton," kata Mulyono dalam tayangan video di kanal YouTube Kompas TV, Sabtu (2/7/2022).
Mulyono mengaku sedih karena harus berpisah dengan hewan peliharaannya.
Dissisi lain ia juga merasa senang dan bangga karena sapinya dibeli oleh presiden.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Presiden Jokowi Beli Sapi Seharga Rp 100 Juta dari Warga Bromo untuk Kurban Idul Adha Tahun Ini
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.