Timnas U-19 Gagal Tekuk Persija dalam Laga Uji Coba, Shin Tae yong Legawa & Beri Apresiasi ke Pemain

Editor: Tri Hantoro

Video Production: Muhammad Taufiqurrohman

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Shin Tae-yong menerima dengan legawa terhadap hasil uji coba Timnas Indonesia U-19 vs Persija Jakarta yang berakhir tanpa gol alias 0-0, pada Jumat (24/6/2022) kemarin.

Timnas Indonesia U-19 meladeni perlawanan Persija Jakarta dalam waktu 3x30 menit di Stadion Madya.

Sayangnya permainan atraktif Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-19, gagal membuahkan gol ke gawang Persija Jakarta.

Garuda Nusantara harus puas bermain 0-0 dengan Persija Jakarta pada uji coba perdananya sejak pemusatan latihan (TC) dimulai.

Menyikapi kegagalan Timnas Indonesia U-19 mengalahkan Persija, Shin Tae-yong tetap legawa dan memberikan apresiasi khusus untuk perjuangan seluruh pemainnya.

Menurutnya, skuat Garuda Nusantara sudah menunjukkan semangat dan kemauan tinggi pada pertandingan.

Baca: Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong Rayakan Kemenangan atas Nepal, Joget Pargoy Bareng Pemain

"Ini merupakan uji coba yang pertama kali sejak pemusatan latihan dimulai," buka Shin Ta-yong dikutip dari laman PSSI.

"Memang sampai kemarin latihannya dengan intensitas tinggi. Jadi, pastinya kondisi para pemain lelah."

"Akan tetapi, pemain sangat kerja keras dan kelihatan sangat baik karena memiliki kemauan tinggi," ungkapnya.

Arsitek asal Korea Selatan itu lantas membahas fisik para pemain yang belum sesuai dengan harapan setelah tampil di Toulon Cup 2022.

"Setelah dari Toulon Cup memang istirahatnya lama. Jadi, kondisi fisik para pemain menurun."

"Pekan depan akan mulai pemulihan kondisi sehingga menjadi lebih baik," harapnya.

Shin Tae-yong masih mempunyai waktu untuk memperbaiki peforma Timnas Indonesia U-19 sebelum mengikut Piala AFF 2022.

Seperti diketahui, Piala AFF U-19 2022 akan digelar pada 2-15 Juli 2022 di Indonesia.

Turnamen ini bakal dihelat di dua wilayah, yaitu Jakarta dan Bekasi.

Di Jakarta, pertandingan akan dimainkan di Stadion Madya. Sementara di Bekasi, laga digelar di Stadion Patriot Candrabhaga.

Timnas Indonesia U-19 menghuni Grup A bersama Myanmar, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam dan Filipina.

Sementara Grup B diisi oleh Malaysia, Laos, Timor Leste, Kamboja, dan Singapura.

Pada laga pertama, Timnas Indonesia U-19 langsung berjumpa Vietnam.

Setelahnya, Marselino Ferdinan cs bakal melawan Brunei, Thailand, Filipina, dan Myanmar.

Baca: Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U-19 Indonesia Menurun Setelah Tampil di Toulon Cup 2022

Berikut 30 pemain Timnas Indonesia U-19 yang mengikuti TC di Jakarta:

1. Ahmad Rusadi
2. Alexandro Felix - Barito Putera
3. Alfriyanto Nico - Persija
4. Althaf Indie - Persis Solo
5. Arkhan Fikri - Arema
6. Cahya Supriadi - Persija
7. Dimas Juliono
8. Dimas Maulana - Persis Solo
9. Edgard Amping - PSM Makassar
10. Erlangga Setyo - Persis Solo
11. Ferdiansyah Cecep - Persib Bandung
12. Frezy Al Hudaifi - Bhayangkara
13. Hokky Caraka - PSS Sleman
14. Kadek Arel - Bali United
15. Kakang Rudianto - Persib
16. Marcell Januar - Persis Solo
17. Marselino Ferdinan - Persebaya
18. Mikael Alfredo - Waanal Bintuka
19. Muhammad Faiz - Bina Taruna
20. Muhammad Ferarri - Persija
21. Muhammad Rafli Asrul - PSM Makassar
22. Rabbani Siddiq - Borneo
23. Radzky Syahwal - Persija
24. Raka Cahyana - Persija
25. Razzaa Fachrezi - Persija
26. Ricky Pratama - PSM Makassar
27. Ronaldo Kwateh - Madura United
28. Subhan Fajri - Dewa United
29. Yogi Hermawan - Barito Putera
30. Zanadin Fariz - Persis Solo

(Tribunnews.com/Ipunk)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Shin Tae-yong Legawa Timnas Indonesia U-19 Gagal Kalahkan Persija Jakarta di Laga Uji Coba

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda