TRIBUN-VIDEO.COM - Sejumlah masyarakat dari berbagai elemen berbondong-bondong mendoakan mendiang Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril.
Diketahui, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil itu telah dimakamkan di lahan milik keluarga di daerah Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022).
Tak hanya dari keluarga dan kerabat dekat, banyak pula orang yang mendoakan Eril dari berbagai tempat, termasuk pastor.
Hal itu terlihat dari video yang diunggah oleh akun Instagram @rumpi_gosip.
Tampak seorang pastor berdiri sambil mengangkat tangannya.
Ia kemudian mulai menyebut sejumlah nama orang yang telah berpulang.
Salah satunya terucap nama Emmeril Kahn Mumtadz.
"Basuki Kristanto, Virgilia Kristal Claudia, Urbanus, Tindik Boru Barus, dan Emmeril Kahn Mumtadz," tambahnya.
Baca: Penghormatan Terakhir Arkana kepada Eril, Beri Sebuket Bunga Putih di Makam sang Kakak
Netter pun mengapresiasi pastor tersebut.
Mereka menilai hal tersebut sebagai wujud toleransi yang indah.
Sementara itu Atalia Praratya mengunggah foto terakhir keluarganya bersama Emmeril Kahn Mumtadz.
Foto tersebut memperlihatkan ia bersama Ridwan Kamil dan kedua anak yang lain mencium peti jenazah almarhum.
Jenazah Eril sudah dikebumikan di Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin (13/6/2022) siang.
Istri Ridwan Kamil sekaligus ibunda dari Eril, Atalia Praratya bagikan foto-foto terakhir kebersamaannya dengan jenazah sang putra.
Foto-foto tersebut diunggah di Instagram Atalia Praratya pada Minggu (13/6/2022) beberapa jam setelah prosesi pemakaman Eril selesai.
Baca: Momen Haru, Arkana Merengek saat Digendong Ridwan Kamil, Berusaha Sentuh Peti Jenazah Emmeril Kahn
Pada foto pertama terlihat keluarga Eril yang terdiri dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya, Camilia Letitia Azzahra, dan si bungsu Arkana Aidan sedang mencium peti jenazah Eril.
Ada pula ketika keempatnya duduk di samping peti jenazah Eril untuk terakhir kali.
Atalia Praratya pun kembali menuliskan pesan bagi sang putra setelah pemakamannya selesai.
Bagi ibu tiga anak itu, melepas kepergian Eril adalah bentuk cintanya pada sang putra.
Atalia Praratnya juga mendoakan agar putra sulungnya itu bisa ditempatkan di surga yang di bawahnya mengalir sungai-sungai.
Atalia Praratya pun ingin bisa memeluk Eril suatu hari nanti.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunBanten.com dengan judul Pastor Ikut Doakan Kepergian Eril, Sikap Toleransinya Jadi Sorotan: Hal Indah bagi Bangsa Indonesia
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.