TRIBUN-VIDEO.COM - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril telah diberangkatkan ke lokasi pemakaman yang terletak di Ciamung Kabupaten Bandung.
Saat iring-iringan diberangkatkan, semua pengguna jalan menepi memberikan jalan untuk mobil jenazah Eril.
Lantas Ridwan Kamil melambaikan tangan kepada warga dari dalam mobil sebagai tanda ucapan terima kasihnya.
Inilah momen warga Bandung turut kehilangan sosok Emmeril Kahn Mumtadz.
Baca: Momen Ridwan Kamil Memasukkan Tanah ke Liang Lahad Eril, Jadi Orang Pertama yang Memasukan Tanah
Hal ini dibuktikan para warga Bandung berjejer di sepanjang jalan dari Gedung Pakuan Bandung hingga lokasi pemakaman Eril.
Bahkan para pengguna jalan sengaja menepi, memberikan jalan supaya mobil iring-iringan jenazah dapat melewati.
Tampak warga melambaikan tangan sebagai tanda ucapan selamat jalan bagi putra sulung Ridwan Kamil.
Diketahui, Ridwan Kamil, Atalia Praratya, Zara, dan Arkana berada satu mobil dengan peti jenazah Eril.
Terlihat Ridwan Kamil duduk di depan mobil jenazah membuka jendela sembari melambaikan tangan.
Gubernur Jawa Barat itu terus melambaikan tangan di sepanjang jalan sembari tersenyum kepada warga.
Baca: Sosok Danny Pomanto Boyong Keluarga Temui Ridwan Kamil Doakan Eril dan Ikuti Proses Pemakaman
Lambaian tangan itu sebagai tanda ucapan terima kasih kepada warganya.
Diberitakan sebelumnya, para pelajar yang sekolahnya berada di sepanjang rute antara Gedung Pakuan dan Cimaung akan berdiri di pinggir jalan.
Hal ini dilakukan untuk mengucapkan doa dan mengantarkan Eril ke tempat peristirahatan terakhirnya.
Aspirasi tersebut berasal dari forum siswa, komunitas pelajar, maupun organisasi yang ingin mendoakan Eril.
Tercatat lebih dari 51 sekolah, SMA, SMK dan SLB di Jabar yang akan berdoa untuk Eril di sepanjang jalan menuju pemakaman.
(Tribun-video.com/Maria Nanda)
#jenazah Eril dimakamkan #Eril #foto-foto pemakaman eril #Emmeril Kahn Mumtadz #Ridwan Kamil #Atalia Praratya
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.