TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial, balita yang diduga terkena gas air mata dalam pembubaran demo.
Di mana, belakangan ini masyarakat melakuka demo aksi protes kenaikan harga BBM.
Aksi protes tersebut diketahui dilakukan di Maluku Utara, pada Senin (18/4/2022).
Aksi demo tersebut dibubarkan oleh personel kepolisian dengan menggunakan gas air mata.
Kemudian gas air mata tersebut tidak sengaja mengenai balita yang juga berada di lokasi demo tersebut.
Menanggapi hal ini, pihak kepolisian membantahnya dan sudah melakukan pemeriksaan.
Di mana, Kabid Humas Polda Maluku Utara Kombes Michael I Thamsil menjelaskan kejadian itu.
Baca: Viral Video Polisi Usir Warga saat Antre BPNT karena Belum Vaksin Booster, Begini Penjelasannya
Baca: Viral Video WNA China Pakai Baju Loreng di Nagan Raya, Begini Penjelasan Imigrasi Meulaboh
Menurutnya, ada tiga balita yang diperiksa oleh Biddokkes Polda Maluku Utara.
Dalam pemeriksaan ini, Biddokes Polda Maluku Utara mendatangkan dokter spesialis anak untuk memeriksa balita.
Dari hasil pemeriksaan diketahui bahwa ketiga bayi tersebut tidak ada indikasi atau dampak gas air mata.
Namun, hasil pemeriksaan menunjukkan hanya penyakit ringan bawaan yang terjadi sebelum aksi.
Diketahui ketiga bayi tersebut tinggal sekitar di area unjuk rasa yang dilakukan para mahasiswa.(Tribun-Video.com) (*)
Artikel ini telah tayang dengan judul Viral Bayi Diduga Kena Gas Air Mata Pembubaran Aksi Demo, Kabid Humas Polda Maluku Utara Buka Suara
# Viral Video # bayi # gas air mata
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.