TRIBUN-VIDEO.COM - Keuangan menjadi salah satu hal terpenting yang harus Anda perhatikan saat bulan Ramadan.
Bhakan kebutuhan harian terkesan meningkat saat bulan Ramadan, dengan berbagai persiapannya menuju hari Raya Idul Fitri.
Melansir dari laman Kompas Lifestyle, 6 dari 10 orang berdasarkan survei dari OVO mengaku mengalami kesulitan dalam mengatur keuangan saat Ramadan.
Selain itu juga ditemui banyak orang sekitar 52% yang menggunakan dana darurat guna memenuhi kebutuhan saat bulan Ramadan.
Padahal dana tersebut sudah disimpan sebagai tabungan ataupun investasi di masa depan.
Baca: Bulan Penuh Berkah, 3 Zodiak Ini Diprediksi akan Beruntung secara Keuangan di Bulan Ramadan
Lalu bagaimana cara mengatur keuangan saat bulan Ramadan?
Beberapa tips yang TribunPalu kutip dari berbagai sumber ini dapat Anda jadikan solusinya.
1. Pastikan pondasi dan prioritas keuangan
Pondasi keuangan yang kokoh sangat diperlukan bagi setiap orang untuk mengatur finansialnya.
Perencana keuangan One Shield Consulting Budi Rahardjo menjelaskan hal tersebut saat diwawancara oleh Kompas Money.
Ia mengatakan jika anda sudah memastikan pondasi keuangan yang sehat, maka akan lebih mudah mengatur saat Ramadan.
Apalagi Ramadan tahun ini masih erat dengan lonjakan kasus Covid-19.
Anda harus mengatur gaya hidup yang lebih hemat saar bulan Ramadan.
Budi mengatakan apabila dilogika, uang makan siang di bulan Ramadan tidak ada.
Maka dapat memotong anggaran makan saat Ramadan nanti.
Anda juga harus memiliki prioritas keuangan yang kuat.
Jangan menghambur-hamburkan uang tanpa adanya tujuan yang jelas.
Silakan memprioritaskan kebutuhan utama dibandingkan kebutuhan yang tidak begitu penting.
Baca: RAMADAN ON STYLE: Bagaimana Hukum Berkata Kotor atau Kasar saat Berpuasa? Ini Penjelasannya
2. Buatlah perencanaan keuangan
TribunPalu mengutip dari laman Kompas, perencana keuangan Lolita Setyani mengatakan jika kebanyakan orang memang masih mengalami kesulitan dalam mengatur keuangan.
"Kesalahan yang sering kali dilakukan saat bulan Ramadan antara lain tidak membuat perencanaan.
Atau jugapunya anggaran dan tidak mencatat pengeluaran," ujarnya dalam konferensi virtual bersama OVO tahun lalu.
Ia juga mengungkapkan mayoritas masyarakat mudah tergoda dengan keinginan menggunakan dana darurat demi memenuhi kebutuhan Ramadan.
"Karena selama pandemi ini buka bersama (bukber) di luar rumah ditiadakan.
Orang-orang cenderung membeli makanan secara berlebihan atau membeli baju untuk menyambut Ramadhan virtual," terangnya.
3. Menyiapkan dana lebih
Dana lebih atau dana ekstra harus diberikan beberapa bulan sebelum memasuki bulan Ramadan.
Siakan menganggarkan uang belanja sekaligus dengan dana ekstra ini.
Dana ekstra yang lebih digunakan saat Anda menemui kasus pengeluaran yang membludak.
Sehingga dana ekstra dapat Anda gunakan untuk menambahi pemasukan guna kebutuhan tersebut.
Hal ini juga mengantisipasi Anda jika THR tak kunjung Anda terima.
4. Tidak boros dalam membelanjakan uang
Mengutip dari laman Kompas Lifestyle, langkah pertama yang dapat dilakukan saat mengelola uang adalah tidak boros.
Anda harus menentukan prioritas mana yang akan Anda ambil untuk mengeluarkan uang.
Saat Anda berbelanja, alangkah lebih baiknya membuat daftar pembelanjaan barang apa yang akan dibeli.
Dana darurat juga penting untuk Anda sisihkan guna kebutuhan lain saat Ramadan atau setelah Ramadan.
Selama Ramadan, tahan diri Anda untuk bersikap tidak konsumtif di setiap harinya.
Baca: Bacaan Niat dan Doa Hari Kelima Belas Berpuasa Ramadan Beserta dengan Artinya
5. Mencicil belanja kebutuhan Ramadan
Anda perlu berbelanja kebutuhan pokoK yang diperlukan sebelum memasuki Ramadan.
Hal ini bukan berarti Anda harus menimbun barang, tetapi berbelanjalan secukupnya saja.
Mengingat harga bahan-bahan pokok cenderung naik saat menjelang lebaran.
Anda juga bisa berbelanja kebutuhan lebaran mulai dari sekarang.
Artikel ini telah tayang di TribunPalu.com dengan judul Bagaimana Cara Mengatur Keuangan di Bulan Ramadhan? Simak Tips dan Penjelasan Ahli Finansial Berikut
#pengeluaran #Tips Ramadan #Idul Fitri #Keuangan #investasi #perencanaan keuangan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.