TRIBUN-VIDEO.COM - MotoGP 2022 akan segera digelar pada bulan Maret mendatang di Sirkuit Mandalika.
Sebelumnya, ajang balap bertaraf internasional itu digadang-gadang akan dihadiri sekitar 100 ribu penonton.
Namun, pada Minggu 27 Februari 2022 Presiden Joko Widodo memutuskan untuk mengurangi jumlah penonton MotoGP Mandalika tersebut.
Dikutip dari Kompas.com, semula MotoGP Mandalika akan dihadiri sebanyak 100 ribu penonton.
Namun, kapasitas itu kini dikurangi menjadi 60 ribu penonton saja.
Baca: Sambut MotoGP Indonesia, MGPA Janjikan Pengalaman Berbeda di Sirkuit Mandalika
Pasalnya, keputusan tersebut diambil Presiden Jokowi saat Rapat Terbatas Evaluasi PPKM bersama dengan sejumlah menteri.
Diketahui, Presiden Jokowi mengambil keputusan ini seusai meninjau situasi Covid-19 saat ini.
'
Selain itu Presiden Jokowi juga melihat dari tingkat vaksinasi di Kabupaten Lombok Tengah maupun Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Hal itu diungkapkan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto.
Menurut Airlangga Hartanto, angka vaksinasi Covid-19 dosis pertama di Kabupaten Lombok Tengah saat ini telah mencapai angka 91,5 persen.
Sementara dosis kedua mencapai 74 persen dan dosis ketiga atau booster baru mencapai 1,2 persen.
Baca: Panorama Pantai Tanjung Menangis di Lombok, Punya Pontensi Pariwisata hingga Jadi Lokasi Pengobatan
Sehingga, secara keseluruhan di Provinsi NTB vaksinasi Covid-19 dosis pertama mencapai angka 91,4 persen, dosis kedua 65,3 persen, dan booster 2,6 persen.
"Tentunya dari segi jumlah kasus aktif di NTB terdapat 3.200 dengan BOR (tingkat keterisian rumah sakit) adalah 20 persen. Ini di bawah nasional," kata Airlangga.
Pada Senin (21/2/2022), Airlangga Hartarto menyampaikan kasus aktif Covid-19 di NTB sempat melampaui puncak kasus gelombang varian Delta.
Namun, kasus tersebut saat ini telah mengalami penurunan.
Airlangga juga memastikan pemerintah terus melakukan akseleras realisasi vaksinasi dosis kedua dan booster di wilayah setempat.
Hal itu dinilai sebagai langkah mitigasi serta persiapan sebelum gelaran MotoGP Mandalika 2022.
Selain vaksinasi Covid-19, pemerintah saat ini juga tengah bekerja keras memperbaiki lintasan Sirkuit Mandalika.
Pada Kamis 24 Februari 2022, pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika telah memasuki tahap awal pengelupasan.
(Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Arahan Presiden Jokowi soal Jumlah Penonton MotoGP Mandalika "
# jumlah penonton MotoGP Mandalika # MotoGP Mandalika # Covid-19 # Presiden Jokowi # Tribun Travel Update
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.