Tonton video lengkapnya di SINI
TRIBUN-VIDEO - Adanya bekas jerawat sering kali dianggap dapat mengganggu penampilan seseorang, ada beberapa cara untuk menghilangkan bekas jerawat dan keloid salah satunya dengan terapi Umbilical Cord.
Dr Angela Sandi SpKK yang merupakan dokter spesialis kulit dan kelamin dari Lumina Aesthetics Clinic Bali menjelaskan beberapa hal yang harus diketahui perihal terapi Umbilica Cord.
Perawatan Umbilical cord adalah perawatan yang berasal dari tali pusat bayi atau plasenta.
Terapi ini bertujuan untuk meremajakan sel-sel dan memicu regenerasi dari kulit.
Baca: Review Barenbliss Peach Makes Perfect Lip Tint, Produk Kecantikan Asal Korea Selatan
Terapi Umbilical Cord dapat menghilangkan bekas jerawat dan keloid, karena bersifat multipoten yang memiliki kemampuan untuk berdeferensiasi menjadi jenis sel lain.
Selain itu, terapi tersebut juga memiliki kemampuan untuk menghasilakn senyawa bioaktif yang mengandung faktor-faktor pertumbuan, protein, dan kandungannya memiliki banyak manfaatnya.
Biasanya dalam kasus bekas jerawat seperti scars dan keloid, terapi Umbilicar Cord mampu memperbaiki struktur pada kulit melalui proses restorasi dan regenerasi jaringan, dan juga mampu meredakan infalamsi atau peradangan yang terjadi pada kulit.
Jerawat di area punggung juga dapat dihilangkan menggunakan terapi Umbilical Cord karena ia memiliki kemampuan bermigrasi ke jaringan-jaringan yang mengalami inflamasi atau peradangan kemudian meredakannya.(*)
# BEAUTY HEALTH # Umbilical Cord # keloid # jerawat
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.