Akibat Lupa Mematikan Kompor, Sebuah Warung Soto di Klaten Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp 50 Juta

Editor: Dimas HayyuAsa

Video Production: Anggorosani Mahardika Siniwoko

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM, KLATEN - Kebakaran menggembarkan permukiman di Jalan Bon Arum - Jogonalan, Desa Basin, Kecamatan Kebonarum, Kabupaten Klaten, Selasa (15/2/2022).

Adapun amukan si jago merah itu membuat warung soto Mbak Katrin ludes jadi arang.

Usai dipadamkan, pemiliknya Darmi (50) tampak kaget mendapati warungnya porak-poranda karena ludes terbakar.

"Jadi saya sempat keluar sebentar pukul 11.00 WIB untuk belanja ke pasar," jelasnya kepada TribunSolo.com.

Saat itu raganya tampak tak bertulang karena lemas melihat kenyataan di hadapannya.

Apalagi saat itu masih banyak petugas pemadam kebakaran dan warga yang menyaksikannya.

Dia mengaku jika lupa saat sebelum pergi, anaknya lupa mematikan kompor yang diduga menjadi penyebab kebaran tersebut.

Baca: Wacana Rutan Solo Bakal Dipindah, Terlalu Dekat Pemukiman dan Kelebihan Kapasitas Jadi Pertimbangan

Baca: Mesin Ngadat, Kereta Uap di Solo Mogok di Tengah Jalan selama 10 Menit, Akibatkan Kemacetan

"Tapiberuntung surat-surat berharga masih bisa saya selamatkan para posisinya di dalam kamar," ucap dia.

Hanya saja, seluruh warung ludes dilalap si jago merah mulai freezer, etalase, gelas, piring, kompor 3, tabung gas 5 hingga motor 1 unit.

"Ya sekitar Rp 50 juta ludes," terangnya.

Komandan Regu Damkar Klaten, Tri Hatmoko menjelaskan, pihaknya mengerahkan dua unit dan 7 personel, alhasil pemadaman cepat dilakukan.

"Pemadaman kurang lebih sekitar 30 menit sudah bisa dikendalikan," imbuhnya.

Dari data di lapangan, pemilik warung diduga kuat lupa mematikan kompor saat pergi ke pasar.

"Dugaan sementara dari kompor, dari informasi pemilik sedang manasin sayur kemungkinan lupa dan sepertinya Juga ditinggal pergi," jelas dia. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Sedihnya Darmi, Pulang-pulang Warung Sotonya di Klaten Jadi Arang, Harta Benda Ludes Termasuk Motor

Sumber: TribunSolo.com
   #kebakaran   #kompor   #warung   #soto   #Klaten
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda