Warga Desa Wadas Alami Trauma Berat, Takut Pulang ke Rumah Pasca Insiden Penangkapan oleh Aparat

Editor: Alfin Wahyu Yulianto

Reporter: sara dita

Video Production: yohanes anton kurniawan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasca-kekerasan di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Purworejo, sejumlah warga mengalami trauma berat.

Bahkan mereka takut untuk pulang ke rumah setelah insiden penangkapan puluhan warga oleh aparat.

Hal itu disampaikan Komisioner Komnas HAM, Beka Ulung Hapsara saat mengunjungi Desa Wadas pada Sabtu (12/2/2022).

Dikutip dari Kompas.com, ia mengatakan, setelah berdialog dengan warga setempat, baik pro dan kontra terhadap tambang quarry.

Diketahui sejumlah warga masih mengalami trauma dan belum berani pulang ke rumah setelah insiden penangkapan warga pada Selasa (8/2/2022).

Bukan hanya orang dewasa saja, melainkan anak-anak juga trauma pasca insiden itu.

Beberapa warga yang trauma tersebut juga belum diketahui keberadaannya dan hanya bisa dihubungi melalui sambungan telepon.

"Masih ada trauma dan ketakutan masyarakat, sampai saat ini masih ada beberapa orang yang belum pulang ke rumah masing-masing, kondisinya ketika dikontak masih ketakutan," kata Beka kepada Kompas.com disela-sela kunjungannya.

Beka mengatakan, kondisi serupa juga pernah terjadi sebelumnya, yaitu pada April 2021 yang menyebabkan bentang relasi sosial warga Wadas dan aparat melebar.

Meski demikian, kondisi di Desa Wadas saat ini sudah mulai kondusif, beberapa warga sudah mulai melakukan aktivitas kesehariannya.

Komisioner Komnas HAM tersebut mengecam tindakan represif aparat yang dilakukan pada saat pengukuran di lahan warga yang sudah setuju dan menyesalkan adanya penangkapan.

Diketahui sebelumnya, sebanyak 64 warga Desa Wadas yang menolak tambang quarry, sedang melaksanakan mujahadah di halaman masjid setempat ditangkap aparat kepolisian.

Setelah mendapat kecaman dari berbagai kalangan, puluhan warga yang kontra tambang tersebut dibebaskan keesokan harinya.

Diketahui, dalam penangkapan tersebut, polisi menduga masyarakat membawa senjata tajam dan mengancam keamanan saat pengukuran lahan untuk penambangan batu andesit hendak dilakukan.(tribun-video.com/kompas.com)


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Alami Trauma, Sejumlah Warga Desa Wadas Tidak Berani Pulang ke Rumah"

# Desa Wadas # Purworejo # Komnas HAM

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda