TRIBUN-VIDEO.COM - Rasa nyeri pada pinggang kerap dikenal sebagai gejala batu ginjal.
Meskipun terlihat sepele, kondisi tersebut sebaiknya perlu diwaspadai.
Karena bisa jadi gejala dari beberapa penyakit serius.
Dikutip dari TribunHealth, Seseorang yang mengalami sakit pinggang bisa mengalami rasa sakit yang hilang timbul.
Kondisi ini terjadi pada pinggang atau punggung bagian bawah.
Sakit pinggang ini biasanya disebabkan oleh aspek mekanik seperti cedera otot.
Bahkan seiring berjalannya usia, sakit pinggang sering menjadi keluhan.
Baca: Punya Keluhan Ngilu dan Nyeri pada Gigi? Coba Gunakan 5 Merk Odol Ini
Baca: Perut Kanan Atas Tiba-tiba Terasa Nyeri, Waspadai Gejala Gangguan Pencernaan hingga Liver
Penyebab seseorang mengalami nyeri pinggang dapat karena berbagai hal, seperti:
- Ketegangan otot
- Batu saluran kemih
- Cedera otot atau sendi
- Radang sendi.
Sakit pinggang bisa sembuh dengan sendirinya tanpa operasi.
Untuk mengatasi nyeri bisa mengompres dan mengonsumsi obat pereda rasa sakit.
(Tribun-Video/ TribunHealth)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jangan Anggap Sepele Nyeri Pinggang Disertai Gangguan Buang Air, Dokter Beri Penjelasan
#Nyeri #pinggang #radang sendi #batu ginjal
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.