TRIBUN-VIDEO.COM - Traveler, Kulon Progo memiliki destinasi wisata yang cocok dikunjungi saat Natal dan Tahun Baru 2022.
Namanya Tumpeng Menoreh, wisata ini berbentuk heksagonal dan dibangun di kawasan perbukitan Menoreh.
Selain menyuguhkan wisata, ditempat ini juga menyediakan restoran dengan berbagai menu yang lezat.
Dikutip dari TribunTravel.com, Tumpeng Menoreh dibangun oleh Erix Soekamti dan melibatkan masyarakat serta pemuda setempat yang dinamakan komunitas Gelangprojo (Magelang, Kulon Progo, dan Purworejo).
Tak hanya pembangunan saja, namun setelah beroperasi pun Tumpeng Menoreh banyak melibatkan penduduk lokal.
Wisata ini dibangun pada ketinggian 950 meter di atas permukaan laut (mdpl).
Traveler bisa melihat sunset dan sunrise yang indah di tempat ini.
Baca: Upacara Penti sebagai Bentuk Rasa Syukur Masyarakat Wae Rebo, Jadi Daya Tarik Wisatawan
Baca: Wisata Outdoor di Bandung, Ranca Upas Sediakan Area Camping dan Penangkaran Rusa yang Indah
Tak kalah indah, traveler juga bisa memandang Bukit Menoreh, Gunung Merapi, Merbaru, Sindoro, bahkan Gunung Sumbing.
Lampu warna-warni semakin menambah keindahan Tumpeng Menoreh di malam hari.
Untuk masuk ke Tumpeng Menoreh, traveler dibanderol dengan harga Rp 50 ribu, baik saat weekend ataupun saat weekdays.
Harga tersebut sudah termasuk voucher makan dan minum di restoran yang ada di Tumpeng Menoreh ini.
Traveler bisa datang ke Tumpeng Menoreh kapan saja, karena wisata ini buka selama 24 jam, jadi traveler dijamin puas saat menghabiskan waktu liburan disini
Lokasi Tumpeng Menoreh berada di Sumbersari, Pagerharjo Samigaluh, Ngargoretno, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta.
(Tribun-Video.com/TribunTravel.com)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional Tumpeng Menoreh Kulon Progo Terbaru Desember 2021
# Erix Soekamti # Kulon Progo # Yogyakarta # wisata alam # Tribun Travel Update
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.