Nyaman dan Tenang saat Liburan di Hawaii Bersama Keluarga, V BTS Beri Ucapan Terimakasih kepada ARMY

Reporter: Ariska Nur Choirina

Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Anggota Idol K-Pop BTS, Kim Tae Hyung baru baru ini memposting fotonya saat tengah berlibur ke Hawaii.

Kim Tae Hyung atau kerap dipanggil V BTS ini tampak membagikan beberapa foto dan video melalui story Instagram pribadinya @thv.

V bahkan mengucapkan terimakasih kepada ARMY atau fans BTS lantaran berpura-pura tidak mengenalnya saat di Hawaii.

Sehingga ia merasa nyaman dan tenang selama liburan.

Baca: BTS Berhasil Membawa Pulang semua Daesang dari Ajang Penghargaan Mnet Asian Music Awards 2021

Dikutip TribunTravel.com melalui laman hindustantimes.com, pada Senin (13/12/2021), V BTS sangat berterima kasih pada fansnya tersebut.

V BTS bahkan menyampaikan langsung ucapan terima kasihnya melalui platform khusus untuk para penggemarnya.

"Terima kasih ARMY berpura-pura tidak kenal dan pengertiannya karena saya bisa berlibur dengan lebih nyaman di Hawaii dan (saat) di bandara," tulis V BTS.

"Mencintai kalian," tambahnya lagi lengkap dengan emoji hati ungu yang menjadi ciri khas BTS.

V BTS juga mengunggah beberapa foto dan video dirinya selama liburan di Hawaii.

Dengan menggunakan baju bermotif bunga-bunga, V BTS menceritakan bahwa ia tengah berlibur bersama keluarga.

Baca: Bukan Foto Keluarga atau Member BTS, Terungkap Foto Sosok Lock Screen yang Dipajang Jungkook BTS

Tampak di story Instagram miliknya, V BTS tampak bahagia menikmati momen liburannya.

Ia terlihat bersantai sembari memandangi hamparan pantai di Hawaii yang begitu indah.

Seusai menggelar konser offline bertajuk Permission to Dance, BTS memang tengah mengambil libur panjang.

Diketahui, keputusan liburnya grup Idol K-Pop tersebut diambil oleh pihak agensi yang menaungi.

Setelah liburannya berakhir, pasalnya V BTS harus menjalani karantina selama 10 hari.

Hal tersebut dilakukan sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah Korea.

(Tribun-Video.com/TribunTravel.com)

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Nikmati Waktu Liburan ke Hawaii, V BTS: Terima Kasih Army Sudah Berpura-pura Tidak Kenal

Sumber: TribunTravel.com
   #BTS   #Kim Tae Hyung   #K-Pop   #Hawaii
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda