TRIBUN-VIDEO.COM - Fatan Almaisan Zeinasal seorang bocah berusia enam tahun sudah sebulan terbaring lemas di tempat tidurnya.
Hal tersebut terjadi lantaran insiden uang koin yang tersangkut di tenggorokannya.
Dikabarkan, bocah tersebut belum mendapat penanganan medis lantaran faktor ekonomi dari keluarga korban.
Dikutip dari Tribunnews.com, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Brebes, Masfuri menanggapi adanya informasi tersebut saat dikonfirmasi pada Kamis (4/11/2021).
Diketahui, Fatan berasal dari Kelurahan Pasarbatang, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.
Ia mengatakan, Fatan merupakan anak dari pasangan Sandi (29) dan Ernawati (27).
Masfuri menjelaskan terkait informasi yang didapatnya atas kasus yang dialami Fatan tersebut.
Baca: Keterbatasan Ekonomi, Bocah Terbaring Lemas seusai Telan Koin, Sebulan Koin Nyangkut di Tenggorokan
Menurutnya, saat tertelan koin, kedua orang tuanya sudah membawa sang anak ketiga rumah sakit, yaitu RSUD Brebes, RS Bhakti Asih dan RS Gunung Jati.
Namun, ketiga rumah sakit tersebut memberikan rujukan supaya Fatan mendapatkan tindakan medis di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Kariadi Semarang.
Ia menjelaskan, karena keterbatasan ekonomi, bocah tersebut belum bisa mendapatkan penanganan medis.
Menanggapi kabar tersebut, pihaknya segera akan melakukan assessment terlebih dahulu.
Ia menuturkan, baru mendengar adanya kabar tersebut.
Pihaknya akan mengecek terlebih dahulu keluarga dari anak tersebut sudah mempunyai BPJS atau belum.
Dia juga mengungkapkan, akan segera mendaftarkan bocah tersebut beserta keluarga jika memang belum memiliki BPJS.
Baca: Bocah 6 Tahun di Brebes Tak Sengaja Telan Uang Koin, Kini Lemas seusai Sebulan Sulit Menelan Nasi
Masfuri menjelaskan, jika orangtua sudah punya, maka anaknya yang akan diusahakan agar terdaftar dalam kepesertaan BPJS.
"Nanti kalau tahu kondisinya seperti apa, biar disegerakan ikut BPJS agar cepat terbantu oleh pemerintah," kata Masfuri, Kamis (4/11/2021).
Ia mengatakan, untuk memastikan itu, pihaknya akan mengirimkan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) untuk mendatangi lokasi.
Pihaknya juga akan memastikan agar anak tersebut dapat diusulkan dalam kepesertaan BPJS.
"Kami segera mengirim tim untuk men-assessment biar bisa mengetahui kejadiannya dan bagaimana kondisinya," ungkapnya.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dinsos Brebes Bantu Bocah Telan Uang Koin Nyangkut di Tenggorokan, sudah Sebulan Terbaring Lemas
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.