Kisah Kakek Stroke yang Ditolak Anak untuk Dirawat hingga Tega Tandatangani Surat Bermaterai

Editor: Tri Hantoro

Video Production: Fitriana SekarAyu

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Kisah seorang pria tua stroke yang ditelantarkan anaknya viral di media sosial.

Pasalnya, kedua anak pria tua itu sampai menandatangani surat bermaterai berisi penyataan tidak mau merawat sang ayah lagi.

Kisah kakek bernama Marti'in itu diunggah oleh akun Facebook Arief Camra pada 3 Agustus 2021.

Dalam postingannya, pengunggah membagikan foto kakek tua tengah terbaring di kasur kapuk.

Kakek itu mengenakan popok dan hanya bisa berbaring di kasur.

Seorang wanita paruh baya nampak menyuapi kakek itu.

Dalam keterangan yang dituliskan, kakek berusia 65 tahun itu mengalami stroke.

Namun selama 5 tahun terakhir, kakek itu malah dirawat tetangganya yang bernama Fatimah.

Padahal kakek itu memiliki dua orang anak yang tinggal tidak jauh dari beliau.

Baca: Viral Kisah Kakek Ditelantarkan 2 Anaknya karena Sakit Stroke, Tanda Tangan di Atas Materai

"PUNYA DUA ANAK, TAPI TIDAK MAU MERAWAT.

Sebut saja namanya pak Fulan (65).

Ia sudah lima tahun terakhir sakit stroke.

Namun, lima tahun itu bukan anak kandung yang merawatnya.

Melainkan tetangganya; ibu Fatimah." tulis pengunggah.

Namun, beberapa hari lalu Fatimah meninggal dunia.

Sehingga kakek itu tidak ada yang merawat.

Diunggahan selanjutnya dituliskan jika anak beliau tak mau merawat ayahnya sama sekali.

Bahkan kedua anak Marti'in kompak menolak merawat ayahnya.

Hingga menandatangani surat di atas materai yang disaksikkan pihak perangkat desa.

Kedua anak korban Andre (31) dan Anggi (28) sepakat tidak mau merawat ayahnya yang sedang sakit stroke berat.

Surat itu ditandatangani pada 2 Agustus 2021.

Dan saksikkan tetangga, babinkamtibnas serta sejumlah pihak lainnya.

"Hari ini dua anak Marti'in dipanggil oleh desa. Kepala desa setempat meminta komitmen kepada Andre dan Anggi terkait ayah mereka.

Apakah masih bersedia merawat atau membiarkan ayahnya terlantar seperti ini? Mereka berdua kompak menolak merawat ayahnya.

Andre dan Anggi menandatangani berkas yang disediakan oleh desa, berupa: pernyataan tidak bersedia merawat ayahnya.

Baca: Pilu, Viral Cerita Ayah Ditelantarkan 2 Anaknya karena Sakit Stroke, Tanda Tangan di Atas Materai

Akhirnya pihak desa mengambil alih perawatan ayahnya. "

Melihat hal ini pihak desa lalu mengambil alih perawatan Marti'in dan menghubungi Griya Lansia.

Dari keterangan yang ditulis pengunggah, insiden ini terjadi di Taman Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur.

Unggahan ini kemudian mendapat banyak komentar dari para netizen.

Usai ditandatangani surat kesepakata, kakek Marti'in dievakuasi oleh relawan dan dibawa ke Griya Lansia Malang.

Kini Kakek Marti'in pun sudah mendapatkan perawatan yang baik dari para relawan.

Terlihat senyum bahagia terpancar dari wajah Kakek Marti'in. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Viral Anak di Sidoarjo Tak Mau Rawat Ayahnya yang Stroke Berat, Tanda Tangan di Atas Materai

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda