Asam Urat, Penyakit Sendi yang Terjadi akibat Kadar Asam Urat yang Terlalu Tinggi Dalam Darah

Editor: Alfin Wahyu Yulianto

Video Production: Panji Yudantama

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Penyakit asam urat atau gout adalah sejenis penyakit sendi yang terjadi akibat kadar asam urat yang terlalu tinggi dalam darah.

Pada kondisi normal, asam urat larut dalam darah dan keluar melalui urin.

Tetapi dalam kondisi tertentu, tubuh dapat menghasilkan asam urat dalam jumlah berlebih atau mengalami gangguan dalam membuang kelebihan asam urat, sehingga asam urat menumpuk dalam tubuh.

Penumpukan asam urat akan membentuk kristal di sendi yang dapat memicu nyeri dan pembengkakan di berbagai sendi tubuh.

Meskipun umumnya terbentuk di sendi, kristal asam urat juga bisa terbentuk di ginjal dan saluran kemih.

Kondisi tersebut dapat mengganggu fungsi ginjal atau menyebabkan batu saluran kemih.

Meskipun disebabkan oleh tingginya kadar asam urat dalam darah (hiperurisemia), tidak semua penderita hiperurisemia terserang penyakit asam urat.

Faktanya, hanya sepertiga penderita hiperurisemia saja yang mengalami penyakit ini. (

Penyebab

Purin adalah zat yang secara alami dihasilkan tubuh, tetapi juga terdapat di beberapa jenis makanan.

Untuk mengurai zat purin, tubuh akan secara alami menghasilkan asam urat.

Sebagian besar asam urat dibuang melalui urin dan sebagian lainnya dibuang melalui feses.

Pada penderita penyakit asam urat, kadar asam urat dalam tubuh melebihi batas normal.

Kondisi ini bisa terjadi bila tubuh menghasilkan terlalu banyak asam urat atau tubuh sulit membuang kelebihan asam urat.

Jika berlangsung dalam waktu lama, asam urat yang menumpuk dalam tubuh dapat membentuk semacam kristal tajam di sendi, sehingga menimbulkan nyeri, radang, bahkan pembengkakan.

Beberapa faktor lain yang juga menyebabkan naiknya kadar asam urat dalam darah adalah:

Memiliki keluarga yang juga menderita penyakit asam urat.

Baru saja mengalami cedera atau menjalani operasi.

Mengonsumsi makanan dengan kandungan purin tinggi, seperti daging merah, jeroan hewan, dan beberapa jenis hidangan laut (misalnya teri, sarden, kerang, atau tuna).

Mengonsumsi minuman beralkohol dan minuman tinggi gula.

Menggunakan obat, seperti diuretik, aspirin, ciclosporin, dan beberapa obat kemoterapi.

Memiliki kondisi medis tertentu, seperti diabetes, sindrom metabolik, penyakit jantung, penyakit ginjal, penyakit tiroid, kolesterol tinggi, leukemia, anemia, sleep apnea, hipertensi, dan obesitas. 

Gejala

Beberapa gejala umum yang akan muncul untuk menandai adanya penyakit asam urat, antara lain:

Sendi mendadak terasa sangat sakit.

Kesulitan untuk berjalan akibar sakit yang mengganggu, khususnya di malam hari.

Nyeri akan berkembang dengan cepat dalam beberapa jam dan disertai nyeri hebat, pembengkakan, rasa panas, serta muncul warna kemerahan pada kulit sendi.

Saat gejala mereda dan bengkak pun mengempis, tetapi kulit di sekitar sendi yang terkena akan tampak bersisik, terkelupas dan terasa gatal.

Meski gejala penyakit ini bisa mereda dengan sendirinya, harus tetap dilakukan pengobatan untuk mencegah risiko kambuh dengan tingkat gejala yang meningkat. (3)

Pengobatan dan Pencegahan

Pengobatan penyakit asam urat

Pada penyakit asam urat, biasanya terdapat dua jenis pengobatan.

Karena pengobatan yang dilakukan memiliki dua sasaran utama, yaitu untuk meringankan gejala asam urat dan mencegah serangan kembali terjadi.

Pengobatan asam urat yang bisa diterapkan untuk meringankan gejala asam urat adalah dengan menempelkan kantong atau kain berisi es pada bagian sendi yang sakit.

Atau konsumsilah obat pereda sakit dan obat-obatan golongan steroid.

Pencegahan penyakit asam urat

Hindari makanan dengan zat purin tinggi.

Perbanyak minum air putih.

Tidak mengonsumsi minuman beralkohol.

Minum kopi secukupnya.

Konsumsi buah yang memiliki antioksidan tinggi.

Menghindari obesitas.

Rutin berolahraga.

(Tribunnewswiki.com/Ron)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsWiki dengan judul: Asam Urat

# asam urat # penyakit # Tribunwiki

Sumber: TribunnewsWiki
   #asam urat   #penyakit   #Tribunwiki
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda