TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang oknum anggota DPRD Pasaman, Sumatera Barat terlibat cekcok dengan petugas checkpoint pembatasan sosial berskala besar (PSBB).
Peristiwa ini pun terekam kamera dan viral di media sosial.
Dalam video berdurasi 1 menit 34 detik itu, nampak petugas PSBB meminta oknum anggota DPRD tersebut dan sopir mobil untuk mengenakan masker.
Namun, permintaan itu ditolak oleh oknum anggota dewan itu.
Sehingga terjadilah cekcok, bahkan anggota dewan tersebut langsung tancap gas tanpa mengindahkan petugas.
Rupanya peristiwa tersebut terjadi di perbatasan Agam dengan Pasaman di Salareh Aia, Jambaan Masang pada Selasa (12/5/2020).
Kejadian tersebut juga dibenarkan oleh Kepala Posko Covid-19 Agam, Syafrizal saat dikonfirmasi.
"Betul ada oknum anggota dewan DPRD Pasaman. Dia cekcok dengan petugas karena tidak pakai masker. Malahan dia sempat mengeluarkan kata-kata kotor ke petugas," kata Kepala Posko Covid-19 Agam, Syafrizal yang dihubungi, Selasa (12/5/2020).
Syafrizal menjelaskan peristiwa itu bermula ketika mobil yang ditumpangi anggota dewan itu dihentikan petugas.
Mobil tersebut berisikan sopir dan satu penumpang yang merupakan M, oknum anggota DPRD Pasaman.
"Saat diminta turun, sopirnya turun. Sedangkan anggota dewan ini sempat tidak mau turun untuk dicek suhu tubuh. Namun setelah diminta, akhirnya dia mau juga," kata Syafrizal.
Lalu saat petugas menanyakan mengenai masker, oknum tersebut berdalih masker miliknya hilang.
Syafrizal mengatakan saa diberitahu, oknum tersebut tak terima bahkan mengeluarkan kata-kata tak pantas.
"Setelah diberitahu petugas anggota dewan ini tidak terima dan malahan mengeluarkan kata-kata kotor," jelas Syafrizal yang merupakan Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Agam itu.
Menurut Syafrizal, kejadian tersebut direkam oleh seorang petugas posko check point PSBB.
Syafrizal berharap semua lapisan masyarakat agar bisa mematuhi pelaksanaan PSBB sehingga bisa menekan angka kasus Covid-19 di Sumbar. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Viral Video Cekcok Anggota DPRD dan Petugas PSBB, Berdalih Masker Hilang lalu Tancap Gas
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.