Naik Becak Langganan, Wanita Ini Dianiaya Suami Sirinya hingga Babak Belur
TRIBUN-VIDEO.COM - Rohmawati (46) warga jalan KH Azhari Kecamatan Seberang Ulu, Palembang dianiaya hingga babak belur oleh suaminya yang menuduhnya berselingkuh.
Korban melaporkan tindakan kekerasan suami sirihnya tersebut ke Mapolresta Palembang, Selasa (5/6/2018).
Akibat dari penganiayaan yang dilakukan TH (62) korban mengalami luka robek di kepala dan memar di wajahnya.
Dilansir Tribun Video dari Kompas.com, peristiwa bermula ketika Rohmawati diantar pulang naik becak langganannya.
Baca: Video Presiden Duterte Ngebet Minta Cium Bibir TKW Cantik saat Siaran Langsung
Sesampainya di rumah, tiba-tiba pelaku marah dan langsung menghajar korban berulang kali dengan tangan kosong dan besi.
Pelaku menuduh korban telah berselingkuh dengan pengemudi becak bernama Umar tersebut.
“Suami saya bilang tukang becak itu selingkuhan saya, padahal memang langganan tiap hari mengantar pergi ke pasar. Dia malah marah dan langsung memukul,” kata Rahmawati saat melapor, Selasa (5/6/2018).
Baca: Pria Penjaga Toko Rudapaksa dan Bunuh Anak Balita Bosnya, Aksinya Terbongkar Berkat Rekaman CCTV
Rohmawati mengaku jika ia dan suaminya telah menikah sirih selama 25 tahun.
Korban berharap agar suaminya tersebut mendapatkan hukuman setimpal.
Sementara itu Kasubag Humas AKP Andi Haryadi membenarkan adanya laporan tersebut.
Ia mengungkapkan bahwa kasus ini sudah diserahkan dan tengah ditangani oleh Unit PPA Satreskrim Polresta Palembang.
Simak video di atas. (*)
Tonton juga:
Reporter: Rosiana Nugrahaini
Video Production: fajri digit sholikhawan
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Dedi Mulyadi Beri Kompensasi Rp 3 Juta ke Puluhan Becak yang Berhenti Beroperasi saat Momen Lebaran
Jumat, 21 Maret 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Usai Keluarkan Kebijakan Pemutihan di Jabar, Dedi Beri Rp 3 Juta Penarik Becak-Andong dengan Syarat
Kamis, 20 Maret 2025
Live Update
Mobil Tabrak Tukang Becak hingga Tewas, Sopir Diduga Teler Pakai Narkotika
Sabtu, 4 Januari 2025
Local Experience
Berburu Becak Legend Padang Sidimpuan, Alternatif Keliling Kota dengan Tarif Murah
Senin, 16 Desember 2024
Local Experience
Alternatif Keliling Kota dengan Tarif Murah, Berburu Becak Legend Padang Sidimpuan
Senin, 25 November 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.