TRIBUNNEWS UPDATE
Mulan Jameela Terus Ungkap Rasa Rindu untuk Ahmad Dhani, Kode akan Segera Bebas?
TRIBUN-VIDEO.COM - Penyanyi Mulan Jameela kembali mengungkapkan rasa rindunya kepada sang suami, Ahmad Dhani yang kini sedang mendekam di LP Cipinang, Jakarta Timur karena kasus ujaran kebencian.
Rasa rindu tersebut diungkapkan Mulan dengan harapan agar bisa berkumpul kembali dengan suami dan anak-anaknya dalam waktu dekat ini.
Hal tersebut disampaikan oleh Mulan Jameela melalui fitur Instagram Story di akun Instagram pribadinya, @mulanjameela1 yang dikutip Tribun-Video.com pada Senin (14/10/2019).
Foto tersebut memperlihatkan Dhani yang tengah memeluk putranya, Ahmad Syailendra Aerlangga.
Sedangkan di samping Dhani terlihat ada putrinya, Safeea Ahmad yang tampak berpose lucu dan menggemaskan.
Dalam tulisannya, Mulan yang kangen berat dengan Dhani tersebut mengaku sudah tidak sabar kembali hidup bersama pentolan band Dewa 19 tersebut.
Ahmad Dhani divonis 1,5 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan atas kasus ujaran kebencian.
Namun, setelah banding ke Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta, hukuman tersebut menjadi 1 tahun.
Kuasa Hukum Ahmad Dhani yang menangani kasus ujaran kebencian, Ali Lubis, mengatakan, kemungkinan Dhani akan bebas sekitar awal 2020.
Ahmad Dhani mendekam di LP Cipinang sejak 28 Januari 2019.
Ali menjabarkan bahwa vonis untuk kliennya tersebut adalah satu tahun.
Dijelaskan oleh Ali, bila dihitung dari sisa masa tahanan, dipastikan Dhani bisa keluar saat tahun baru.
Ali turut mengungkapkan, jika masa tahanan dipotong dengan remisi-remisi dan kelakuan baik, maka kliennya tersebut tidak sampai setahun di dalam penjara.
(Tribun-Video.com / Ruth Aurora Chintya Natasha Iswahyudi)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Mulan Jameela Terus Ungkap Rasa Kangen, Kode Ahmad Dhani Segera Bebas?
ARTIKEL POPULER:
Baca: Ahmad Dhani Sempat Bingung Mulan Jameela Bisa Lolos Jadi Anggota DPR Periode 2019-2024
Baca: Baru Saja Dilantik, Mulan Jameela Digugat Mantan Caleg Gerindra & Dituntut Rp10 Miliar
Baca: Mulan Jameela Dilantik Jadi DPR RI, Minta Doa agar Bisa Jalankan Tugas dengan Amanah
TONTON JUGA:
Sumber: Tribun Video
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.