TRIBUNNEWS UPDATE
Kepresidenan Bantah Pertemuan Jokowi dan Mahasiswa Gagal karena BEM SI Menolak, Sebut Jadwal Padat
TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Sekretaris Negara Pratikno menegaskan bahwa Presiden Joko Widodo memang belum ada rencana pertemuan dengan perwakilan mahasiswa dari BEM seluruh Indonesia.
Dikutip dari Kompas TV, dikatakan oleh Pratikno, Presiden Joko Widodo masih mempunyai agenda dan beberapa pertemuan lain, sehingga belum berkesempatan bertemu dengan perwakilan mahasiswa.
Menanggapi syarat pertemuan dari BEM SI, Pratikno juga mengaku Presiden Joko Widodo tidak mempermasalahkan jika pertemuan digelar di ruang terbuka dan disaksikan masyarakat umum.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo sempat melontarkan akan bertemu dengan perwakilan BEM SI Jumat (27/9/2019).
Rencana pertemuan tersebut disampaikan Presiden Joko Widodo seusai menggelar pertemuan dengan sejumlah tokoh di Istana Merdeka Jakarta, Kamis (26/9/2019).
Namun rencana pertemuan yang diungkapkan Jokowi ditolak oleh aliansi BEM SI.
Pihak BEM SI memberikan syarat pertemuan, untuk dilakukan secara terbuka dan ditayangkan di televisi nasional, agar bisa disaksikan semua eleman masyarakat.
(Tribun-Video.com/Nila)
ARTIKEL POPULER:
Baca: Aliansi BEM Seluruh Indonesia Tolak Pertemuan Tertutup Dengan Presiden Jokowi
Baca: 6 Fakta Ketua BEM UI Manik Marganamahendra
Baca: Jokowi Apresiasi Aksi Demo Mahasiswa dan Akan Dilakukan Pertemuan BEM Besok
TONTON JUGA:
Reporter: Nila
Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan
Sumber: Kompas TV
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.