Demo Mahasiswa
Personel Stasiun Palmerah Bantu Mahasiswa yang Lemas Karena Hirup Gas Air Mata
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Pasca polisi menembakan gas air mata, tak sedikit pengunjuk rasa mahasiswa mengalami lemas karena menghirup gas tersebut di sekitar gerbang DPR RI, Jalan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Selasa (24/9/2019).
Mereka dilarikan menggunakan mobil ambulans, sepeda motor, bahkan hanya dibopong temannya untuk menjauh dari lokasi gas air mata.
Stasiun Palmerah menjadi salah satu tempat terdekat para mahasiswa yang lemas tersebut diungsikan.
Terlihat beberapa personel Stasiun Palmerah ikut membantu memulihkan kondisi para mahasiswa yang lemas tersebut, dengan cara memberikan oksigen dalam tabung untuk dihirup melalui alat bantu pernapasan.
Mereka juga menawarkan ruang kesehatan untuk istirahat sementara para mahasiswa yang lemas tersebut.
"Ini mbak pakai saja," ujar seorang personel Stasiun Palmerah kepada seorang mahasiswi yang menemani temannya yang lemas akibat menghirup gas air mata.
Sejak pagi, pagi Stasiun Palmerah dipadati para mahasiswa yang hendak melakukan unjuk rasa di DPR RI karena letaknya yang sangat dekat dengan gedung DPR RI.
Diketehui, para mahasiswa dari berbagai macam universitas tersebut berunjukrasa menuntut pembatalan pengesahan Rancangan Undang Undang Kitab Undang Undang Hukum Pidana (RUU KUHP).(*)
ARTIKEL POPULER:
Baca: VIDEO: Demo Mahasiswa di DPR Ricuh, Polisi Semprotkan Air dan Tembakkan Gas Air Mata
Baca: Video-video Aksi Demo Mahasiswa di Berbagai Kota-kota Besar
Baca: Demo Mahasiswa di Semarang Jebolkan Gerbang Pintu Kantor Gubenur Jawa Tengah
TONTON JUGA:
Videografer: Lendy Ramadhan
Video Production: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Nasional
TOKOH Penggerak "INDONESIA GELAP" Jawab Ajakan Presiden Prabowo, Diminta Gelar Dialog Secara Terbuka
Selasa, 8 April 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Diserbu 7 Jurnalis Senior, Prabowo Blak-blakan Curigai Demo Mahasiswa: Murni atau Dibayar?
Selasa, 8 April 2025
Terkini Nasional
Detik-detik Massa Demo Ngamuk di Kantor DPRD Bekasi Tolak UU TNI, Ruang Paripurna DIOBRAK-ABRIK
Rabu, 26 Maret 2025
Live Update
Demo Tolak UU TNI, Aliansi BEM Blitar Raya Sampaikan Sejumlah Tuntutan ke DPRD, Berikut Daftarnya!
Selasa, 25 Maret 2025
Terkini Nasional
Susi Murka! Soroti Respons Hasbi Nasbi pada Teror Jurnalis Tempo, Minta Praborwo Ambil Tindakan
Senin, 24 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.