Senin, 12 Mei 2025

Demo Mahasiswa

Massa Aksi Mulai Tinggalkan Kawasan Semanggi

Rabu, 25 September 2019 00:26 WIB
TribunJakarta

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci

TRIBUN-VIDEO.COM, KEBAYORAN BARU - Massa peserta aksi mulai meninggalkan kawasan simpang susun Semanggi, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Pantauan TribunJakarta.com di lokasi, massa aksi tampak meninggalkan kawasan Semanggi menggunakan beberapa unit bus.

Tak hanya itu, sejumlah mahasiswa yang sejak pagi mengikuti aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR/MPR juga tampak meninggalkan kawasan Semanggi dengan berjalan kaki.

Meski demikian, sampai saat ini arus lalu lintas Jalan Gatot Subroto yang mengarah ke Gedung DPR/MPR masih ditutup.

Kendaraan yang melintas dari arah Pancoran dialihkan di simpang Semanggi menuju Bundaran Senayan.

Sementara itu, arus lalu lintas Jalan Gatot Subroto yang mengarah ke Pancoran terpantau ramai lancar.

Sedangkan, arus lalu lintas di Tol Dalam Kota masih lumpuh di kedua arahnya.(*)

ARTIKEL POLULER:

Baca: Kericuhan Mereda, Massa Aksi Lantunkan Shalawat Bersama Puluhan Anggota TNI

Baca: Deretan Motor Bertumbangan di Depan DPR Pasca Kerusuhan

Baca: Balas Tembakan Gas Air Mata Polisi, Massa Aksi Lempari Petugas dengan Batu

TONTON JUGA:

Editor: Alfin Wahyu Yulianto
Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan
Sumber: TribunJakarta

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved