Demo Tolak RUU KUHP dan KPK
Demo Tolak RUU KUHP dan KPK, Ribuan Mahasiswa Menutup Jalan Gatot Subroto ke Arah Slipi
TRIBUN-VIDEO.COM, TANAH ABANG - Ratusan mahasiswa menuntut tolak RUU KUHP dan KPK, mereka menutup jalan dari arah Gatot Subroto yang menuju ke Slipi, tepatnya di depan gerbang kantor DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa (24/9/2019).
Akibatnya, kendaraan roda dua dan empat tak dapat melintas. Mereka terpaksa harus mencari jalan alternatif lain yang mengarah ke Slipi, Jakarta Barat.
Sementara, terpantau satu sampai dua mobil komando di tengah jalan tersebut.
Ratusan mahasiswa dari berbagai kampus ini bergabung dengan sejumlah pekerja atau buruh.
Aparat keamanan Polisi-TNI tampak berjaga-jaga di lokasi. Mereka mengamati para mahasiswa dan buruh.
Sekitar enam mobil barikade polisi berada di depan gerbang gedung kantor DPR RI.
Hingga berita ini diturunkan, ratusan mahasiswa dan buruh masih berunjuk rasa. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ribuan Mahasiswa Geruduk Gedung DPR RI, Bernyanyi Tolak RUU Sekarang Juga
ARTIKEL POPULER:
Baca: Breaking News: Makassar Berguncang, Aksi Demo Ribuan Mahasiswa di DPRD Makassar Pecah
Baca: Demo Mahasiswa di Solo, Massa Tutupi Baliho Foto Anggota Dewan dengan Spanduk
Baca: VIDEO: Mahasiswa Surakarta Tutup Baliho Anggota Dewan dengan Spanduk Demo, Massa Riuh
TONTON JUGA:
Video Production: Panji Yudantama
Sumber: Tribunnews.com
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.