Tribunnews WIKI
Profil John Cena - Pegulat, Aktor, dan Rapper
TRIBUN-VIDEO.COM - John Cena merupakan aktor, rapper sekaligus pegulat professional Amerika.
John Felix Anthony Cena atau lebih dikenal sebagai John Cena lahir di West Newbury, Massachusetts pada 23 April 1977 dari pasangan John Sr dan Carol Cena.
Setelah menyelesaikan sekolah menengah atas, John Cena kemudian melanjutkan pendidikannya di Springfield College di Massachusetts mengambil studi tentang fisiologi olahraga (exercise physiology).
John Cena menyelesaikan kuliahnya pada tahun 2000 dan pergi ke California untuk memulai kariernya sebagai binaragawan.
John Cena dikenal sebagai superstar WWE (World Wrestling Entertainment, Inc) dan telah menjuarai WWE sebanyak 25 kali.
Kabar terbaru dari John Cena adalah dirinya dikonfirmasi akan muncul dalam sekuel film Suicide Squad.
Kabar bergabungnya John Cena dengan Margot Robbie, Idris, Elba dan Peter Capaldi dalam sekuel Suicide Squad tersebut dikonfirmasi oleh sutradara James Gunn melalui postingan di twitter-nya.
Belum ada informasi mengenai peran yang akan dimainkan oleh John Cena dalam film Suicide Squad 2.
Meski begitu, ada desas-desus bahwa legenda WWE itu akan memerankan Peacemaker yang merupakan agen perdamaian yang digerakkan oleh bentuk ekstrimisme pasifisme.
Karier
John Cena pertama kali muncul di World Wrestling Federation (WWF) dalam pertandingan melawan Mikey Richardson pada 10 Oktober 2000.
John Cena menerima kekalahan dalam pertandingan tersebut dan akhirnya diberi kesempatan lain pada 9 Januari 2001 di Smackdown! yang disiarkan dari di Oakland, California dan berhasil memenangkan pertandingan tersebut.
Setelahnya, John Cena menandatangani kontrak dengan WWF dan ditugaskan ke Ohio Valley Wrestling.
Pada 27 Juni 2002, John Cena memulai debutnya di televisi dalam sebuah episode 'Smackdown!' melawan Kurt Angle dan dirinya harus menerima kekalahan melawan Kurt Angle.
John Cena berhasil mencapai enam final di Royal Rumble tahunan sebelum dieliminasi oleh Big Show pada 2004.
Sepanjang karier WWE-nya, John Cena telah memenangkan 25 kejuaraan, 16 kali menjurai kejuaraan dunia (13 kali dalam WWE Champion dan 3 kali dalam WWE’s World Heavyweight Champion).
John Cena menjadi pegulat dengan bayaran tertinggi WWE pada 2016.
John Cena mekakun debut layar lebar dalam film pertamanya yang berjdul Ready to Rumble (2000).
Kemudian, John Cena bermain dalam film The Marine yang merupakan film produksi WWE Studios pada 2006.
WWE Studios kembali memproduksi dua film lagi, yaitu 12 Rounds dan Legendary.
Pada 2009, John Cena berakting di film anak-anak berjudul Fred: The Movie, dan mengulang perannya dalam dua sekuel film tersebut.
John Cena didapuk sebagai pemeran utama dalam film aksi The Reunion, dan setelahnya John Cena muncul dalam film komedi Trainwreck, Sisters dan Daddy's Home.
Filmografi
- The Janson Directive (proses)
- 2021 The Suicide Squad (proses)
- 2020 Fast & Furious 9
- 2020 Project X-Traction
- 2020 The Voyage of Doctor Dolittle
- 2019 Playing with
- 2004-2019 WWE Raw (TV Series)
- 2018-2019 Rise of the Teenage Mutant Ninja Turtles (TV Series)
- 2019 Are You Smarter Than a 5th Grader? (TV Series)
- 2001-2019 WWE SmackDown Live (TV Series)
- 2019 Above Average Presents (TV Series)
- 2019 Fighting with My Family
- 2018 Skyy Vodka: Thoughts (Video short)
- 2018 Bumblebee
- 2018 Dallas & Robo (TV Series)
- 2018 WrestleMania
- 2018 Blockers
- 2017 Ferdinand
- 2017 Psych: The Movie
- 2017 Daddy's Home 2
- 2017 Southpaw Regional Wrestling (TV Series)
- 2017 Tour de Pharmacy
- 2017 The Wall
- 2016 John Cena's Dream Job (TV Series)
- 2016 Maya & Marty (TV Series)
- 2015 Sisters
- 2015 Daddy's Home
- 2015 Trainwreck
- 2012-2015 WWE Main Event (TV Series)
- 2015 Parks and Recreation (TV Series)
- 2013 WWE: The Best of Raw & SmackDown 2012, Volume 3
- 2012 WWE: The Best of Raw & SmackDown 2012, Volume 1
- 2012 WWE Saturday Morning Slam (TV Series)
- 2012 Fred 3: Camp Fred
- 2011 Fred 2: Night of the Living Fred
- 2011 The Reunion
- 2010 Generator Rex (TV Series)
- 2010Fred: The Movie
- 2010 Legendary
- 2010 Psych (TV Series)
- 2009 WWE Superstars (TV Series)
- 2009 12 Rounds
- 2006-2007 E.C.W. (TV Series)
- 2006 The Marine
- 2001 Manhunt (TV Series)
- 2001 Ohio Valley Wrestling TV (TV Series)
- 2000 Ready to Rumble
Penghargaan
- Ohio Valley Wrestling
- OVW Heavyweight Championship
- OVW Southern Tag Team Championship
- Pro Wrestling Illustrated
- PWI Feud of the Year (2006)
- PWI Match of the Year (2007)
- PWI Most Improved Wrestler of the Year (2003)
- PWI Most Popular Wrestler of the Year (2004, 2005, 2007)
- PWI Wrestler of the Year (2006, 2007)
- PWI ranked #1 of the top 500 singles wrestlers in the PWI 500 (2006, 2007)
- Ultimate Pro Wrestling
- UPW Heavyweight Championship
- World Wrestling Entertainment
- World Heavyweight Championship (WWE)
- World Tag Team Championship
- WWE Championship (12 kali)
- WWE United States Championship
- Royal Rumble (2008, 2013)
- Wrestling Observer Newsletter awards
- Wrestler of the Year (2007)
- Best Box Office Draw (2007)
- Best on Interviews (2007)
- Most Charismatic (2006–2009)
- Best Gimmick (2003)
- CinemaCon, USA
- Action Star of the Year (2017)
(TRIBUNNEWSWIKI/Ami Heppy)
Artikel ini telah tayang di tribunnewswiki.com dengan judul : John Cena
ARTIKEL POLULER:
Baca: Profil Scott McNairy - Aktor dan Produser Film
Baca: Profil Dan Stevens - Aktor dan Presenter
Baca: Profil Zak Steiner - Aktor Amerika
TONTON JUGA:
Video Production: Fikri Febriyanto
Sumber: TribunnewsWiki
Musik
Lirik Lagu Skrillex & Rick Ross - Purple Lamborghini, Soudtrack Film Suicide Squad
Jumat, 22 September 2023
Sinopsis Film
Sinopsis Film Hidden Strike: Kisah Mantan Veteran yang Kawal Warga Sipil Melalui 'Jalan Kematian'
Sabtu, 15 Juli 2023
Sinopsis Film
Sinopsis Film Hidden Strike: Kisah 2 Mantan Prajurit Khusus yang Dapat Misal Pengawalan Warga Sipil
Selasa, 11 Juli 2023
Sinopsis dan Jadwal Film
Sinopsis Hidden Strike, Film Aksi Komedi Dibintangi Jackie Chan dan John Cena, Trending di YouTube
Senin, 5 Juni 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.