MotoGP
VIDEO: Link Live Streaming Trans7 MotoGP Sirkuit Misano, San Marino, Minggu (15/9)
TRIBUN-VIDEO.COM - Gelara MotoGP 2019 telah memasuki seri ke-13.
MotoGP seri ke-13 akan berlangsung di Sirkuit Misano, San Marino.
Race MotoGP San Marino dapat juga disaksikan secara langsung di Trans7 mulai pukul 17.00 WIB.
Pada seri MotoGP Italia 2019 kali ini, para pembalap akan melakoni balapan yang cukup sengit di Sirkuit Misano, San Marino.
Hal itu disebabkan sengitnya balapan seri sebelumnya dalam MotoGP Inggris 2019 di Sirkuit Silverstone.
Dalam seri MotoGP Italia 2019 ini, kemenangan di tahun 2018 dipegang oleh Andrea Dovizioso dari tim Ducati.
Lalu disusul sang pemuncak klasemen MotoGP Italia 2019, Marc Marquez dari tim Repsol Honda di posisi kedua.
Kemudian di posisi ketiga ada Cal Crutchlow dari tim LCR Honda Castrol.
Kemenangan yang paling sering tercipta di Sirkuit Misano, San Marino ini dipegang oleh Jorge Lorenzo, dengan mengantongi tiga kemenangan.
Lalu di posisi kedua ada Valentino Rossi dengan memegang sebanyak tiga kemenangan di sirkuit tersebut.
Disusul di posisi ketiga ada Marc Marquez dengan membawa 2 kemenangan.
Pasalnya, dalam dua balapan terakhir, di Red Bull Ring dan Silverstone, Marc Marquez gagal menjadi yang tercepat.
Di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Marc Marquez harus mengakui kekalahannya dari Andrea Dovizioso.
Sedangkan di Sirkuit Silverstone, Inggris, Marc Marquez kembali mengalami kekalahan dari Alex Rins.
Meski Baby Alien mengalami dua kekalahan, hal tersebut belum membuatnya goyah di puncak klasemen sementara MotoGP 2019.
Dikutip dari BolaSport.com, pembalap asal Spanyol tersebut mengakui kekalahan di lap terakhir adalah hal yang menyakitkan.
"Silverstone merupakan trek yang sedang saya usahakan untuk bisa meraih kemenangan di sana," kata Marc Marquez.
"Kami bahkan dapat menilai jika ini adalah momen terburuk bagi kami karena gagal dalam dua balapan beruntun," tutur Marquez lagi.(*)
*Jadwal sewaktu-waktu bisa berubah. Link live streaming ini hanya bersifat infomasi bagi pembaca, Tribun-Video.com tak bertanggung jawab atas copyright dan kualitas siaran
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Jadwal Lengkap MotoGP San Marino 2019 di Sirkuit Misano, Live Trans7
ARTIKEL POPULER:
Baca: Wanita Diperkosa 4 Pria di Depan Sang Suami, Diadang saat Naik Becak
Baca: Tarian Taiko Mengiringi Pembukaan Jakarta Kizuna Ekiden
Baca: Video Detik-detik Kecelakaan Suzuki APV di Tol Jagorawi
TONTON JUGA:
Sumber: TribunWow.com
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.