Terkini Nasional
Seusai Upacara HUT ke-74 RI, Dua Pasukan Oranye Ciganjur Ini Langsung Diceburkan ke Air Comberan
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Satrio Sarwo Trengginas
TRIBUN-VIDEO.COM, JAGAKARSA - Sebanyak dua petugas penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Ciganjur diceburkan ke dalam air comberan di hari HUT RI ke-74.
Pasalnya, Agus Gunawan (35) dan Agus Setiawan (33) berulang tahun di Hari Merdeka RI itu.
Selepas upacara Bendera, mereka berdua pun diboyong oleh rekan-rekannya ke dalam air comberan.
Seragam mereka pun seketika menghitam usai tercebur air keruh itu.
Menurut Kepala Seksi Kesejahteraan Masyarakat Kelurahan Ciganjur, Eka Susilawati, sudah menjadi tradisi apabila petugas yang berulang tahun diceburkan ke air got.
"Sudah jadi tradisi di kelurahan kami petugas yang berulang tahun diceburkan. Nanti akan kita kasih hadiah kepada mereka," tandasnya.(*)
ARTIKEL POPULER:
Baca: Puluhan Pasien Gangguan Jiwa Ikut Upacara HUT Ke-74 RI di Bekasi, Reaksi Mereka bisa Tertib
Baca: Dapat Hadiah Sepeda, 3 Peserta Berpakaian Adat Terbaik saat Upacara HUT Ke-74 RI di Istana Negara
Baca: Upacara Peringatan HUT ke-74 RI di Maros
TONTON JUGA:
Video Production: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: TribunJakarta
Breaking News
BREAKING NEWS: Momen Ganjar Pranowo Kunjungi Istri Gus Dur, Sinta Nuriyah di Ciganjur Jakarta
Minggu, 13 Agustus 2023
Terkini Nasional
Jejak Digital Riko Arizka Pelaku Pembunuhan Elisa Disorot Netizen, Sempat Beri Komentar di IG Korban
Sabtu, 11 Februari 2023
Berita Viral
Viral Detik-detik Penerjun Payung TNI Mendarat Darurat ke Rumah Warga di Ciganjur, Ini Kondisinya
Jumat, 10 Februari 2023
LIVE UPDATE
Viral Momen TNI Penerjun Payung Mendarat di Pekarangan Rumah Seorang Dokter, Ini Alasannya!
Jumat, 10 Februari 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.