Senin, 12 Mei 2025

Cara Didi Kempot Promosikan Destinasi Pariwisata Indonesia

Sabtu, 3 Agustus 2019 13:14 WIB
Tribunnews.com

Laporan wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUN-VIDEO.COM - Stasiun Balapan dan Parangtritis merupakan dua lagu populer yang ditulis Didi Kempot, yang merupakan sebuah tempat umum yang memiliki keunikan masing-masing.

Begitulah cara Didi Kempot mempromosikan sebuah tempat untuk dikunjungi, khususnya masyarakat Indonesia untuk berwisata atau mengakses fasilitas umum untuk melakukan perjalanan.

Penyanyi yang dijuluki The Godfather of Broken Heart itu mengaku tempat-tempat umum yang sering diakses masyarakat memiliki kisah-kasih yang bisa menjadi inspirasi sebuah lagu.

"Terminal, stasiun, pelabuhan, tempat wisata, pasti itu ada cinta dan tangis di situ yang bisa dijadikan lagu," kata Didi Kempot.

Proses pembuatan lagu yang mengambil inspirasi dari tempat-tempat tertentu, tentunya menurut Didi Kempot harus mendatangi tempat tersebut.

Setelah melakukan pengamatan di tempat tersebut, baru lah bertanya kepada masyarakat setempat mengenai kejadian-kejadian romantis atau tragis tentang cinta di tempat itu.

"Biasanya saya datang ke tempat itu, saya tanya-tanya orang-orang di situ, di sini ada apa aja? Akhirnya saya tuangkan, sambil diramu kasih bumbu, jadi sebuah lagu," ungkap Didi Kempot.(*)

Editor: Novri Eka Putra
Reporter: Lendy Ramadhan
Videografer: Lendy Ramadhan
Video Production: Novri Eka Putra
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Didi Kempot   #Stasiun Balapan   #terminal

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved