Tribunnews Update
Istana Tahan Rencana Redenominasi Rupiah, BI Ingatkan Butuh Waktu dan Risiko: Belum Aman
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Istana menegaskan rencana redenominasi rupiah masih dalam tahap kajian dan belum diputuskan untuk dijalankan dalam waktu dekat.
Menteri Sekretariat Negara, Prasetyo Hadi, menyampaikan bahwa pemerintah belum mengambil langkah lanjutan terkait penyederhanaan nominal rupiah tersebut (13/11/2025).
Baca: Said Abdullah Ungkap Redenominasi Rupiah Belum Mendesak, Bisa Picu Keresahan
"Belum, belum. Kan semua masih dalam kajian," kata Prasetyo, saat ditemui di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta.
Ia menekankan pembahasan masih dilakukan karena setiap perubahan bentuk mata uang membutuhkan pertimbangan matang.
Prasetyo menyatakan seluruh kebijakan ini masih dikaji berbagai aspek sebelum bisa diterapkan.
Baca: Reaksi Ketua Banggar soal Wacana Redenominasi Rupiah dari Purbaya, Sebut Kebijakan Tak Ada Urgensi
Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyampaikan hal serupa.
Ia menegaskan Bank Indonesia belum mempertimbangkan pelaksanaan redenominasi dalam waktu dekat.
Perry mengatakan prioritas BI saat ini adalah menjaga stabilitas ekonomi, menguatkan nilai rupiah, dan mendorong pertumbuhan nasional.
Baca: Ketua Banggar Nilai Redenominasi Rupiah Belum Mendesak dan Peringatkan Risiko Keresahan Publik
"Tentu saja kami pada saat ini lebih fokus menjaga stabilitas dan mendorong pertumbuhan ekonomi. Itu fokusnya adalah seperti itu," ujar Perry saat RDP dengan Komisi XI DPR RI, Rabu (12/11/2025).
Ia menjelaskan redenominasi bukan hanya sekadar mengganti angka pada uang, tetapi memerlukan persiapan teknis dan pemilihan waktu yang panjang.
Perry menilai implementasi kebijakan ini tidak bisa dilakukan secara tergesa-gesa. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Istana Masih Mengkaji Rencana Redenominasi Rupiah
# TRIBUNNEWS UPDATE # Bank Indonesia # Redenominasi # Rupiah # Prasetyo Hadi
Reporter: Thalia AshrizarDhanessa
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Reaksi Ribka Tjiptaning Dipolisikan ARAH Buntut Ucapannya soal Soeharto: Silakan Adu Data dan Fakta
13 jam lalu
Tribunnews Update
Pakar Denny Indrayana Gabung Tim Kuasa Hukum Roy Suryo cs, Ingin Lawan Tindakan Jokowi Sok Berkuasa
14 jam lalu
Tribunnews Update
NATO Tuduh China Dukung Rusia dengan Dana Perang Besar-besaran & Pasok Komponen Militer Skala Besar
14 jam lalu
Tribunnews Update
BPOM Gerebek Gudang Obat Kuat Ilegal senilai Rp 2,74 M, Pelaku Beroperasi 4 Tahun Langsung Diringkus
15 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.