TRIBUNNEWS UPDATE
IDF Gempur Lokasi Hizbullah di Bekaa dan Lebanon Selatan, Klaim Hancurkan Situs Senjata Strategis
TRIBUN-VIDEO.COM - Militer Israel atau IDF melancarkan serangan terbaru yang dipimpin Komando Utara dengan arahan intelijen dari Direktorat Intelijen Militer dan dukungan Angkatan Udara (10/11/2025).
Serangan itu diarahkan ke infrastruktur yang disebut milik organisasi teroris Hizbullah di wilayah Bekaa dan Lebanon selatan.
Di Lebanon selatan, IDF menargetkan satu lokasi yang diklaim digunakan Hizbullah untuk peluncuran roket dalam beberapa bulan terakhir.
IDF menyebut senjata yang diarahkan ke Israel juga ikut dihantam dalam operasi tersebut.
Di wilayah Nabatieh, IDF turut menyerang sejumlah infrastruktur yang diasosiasikan dengan Hizbullah.
Sedangkan, di Lembah Bekaa, sasaran yang dipukul disebut sebagai lokasi produksi dan penyimpanan senjata strategis.
IDF menilai Hizbullah terus berupaya memulihkan aset dan jaringan mereka di berbagai wilayah Lebanon.
Keberadaan fasilitas dan aktivitas Hizbullah di area tersebut disebut sebagai pelanggaran terhadap kesepakatan antara Israel dan Lebanon.
IDF menegaskan bakal tetap bertindak untuk menetralisasi ancaman dan melindungi Israel.
(Tribun-Video.com)
Baca: Israel Tembak Mati Dua Penyerang seusai Menyebrang Yellow Line Dekat Wilayah Pasukan IDF
Baca: Menhan Israel Serang Balik Erdogan seusai Turki Ingin Tangkap Netanyahu, Singgung Pembantaian Kurdi
#IDF #Israel #Hizbullah #Lebanon #Bekaa #LebanonSelatan #SeranganIDF #SitusSenjata #MiliterIsrael #KonflikIsraelLebanon #TimurTengah
Reporter: Thalia AshrizarDhanessa
Video Production: Nathanael MoerRahardian
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Hormat AHY ke Prabowo saat Kakeknya Diberi Gelar Pahlawan Nasional, Keluarga Sarwo Edhie Bangga
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Menkeu Purbaya 'Cosplay' Jadi Guru, Kenalkan APBN ke Siswa SMAN 3 Jakarta lewat Kemenkeu Mengajar
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Menkeu Purbaya Klaim Redenominasi Ranah BI, Belum Dijalankan dalam Waktu Dekat: Gue Digebukin Terus
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Berakhir Damai, Anak yang Polisikan Ibunya gegara Dipukul Tak Mau Bereskan Tempat Tidur Minta Maaf
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.