Minggu, 9 November 2025

Terkini Nasional

Benarkah Pelaku Ledakan SMAN 72 adalah Anak Polisi? Kapolri: Sementara Tak Ada, Sedang Didalami

Sabtu, 8 November 2025 08:16 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, polisi masih mendalami insiden ledakan di masjid SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara yang terjadi pada Jumat (7/11/2025).

Pendalaman itu termasuk motif, identitas pelaku, lingkungan pelaku, hingga rumah terduga pelaku.

Listyo pun menjawab isu yang menyebut bahwa orangtua terduga pelaku merupakan polisi.

"Sementara tidak ada (informasi itu). Ya sedang kita dalami," kata Listyo.

Ia mengatakan, pelaku ikut terluka akibat ledakan dan masih menjalani operasi di rumah sakit.

Hasil pendalaman sementara, terduga pelaku adalah seorang siswa.

"Informasi sementara masih dari lingkungan sekolah tersebut. Iya (pelajar)," sambungnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kapolri Sebut Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72 Diketahui, Motif Didalami

# SMAN 72 Jakarta # ledakan # Listyo Sigit Prabowo # Kapolri

Editor: Fitriana SekarAyu
Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved