Sabtu, 8 November 2025

Tribunnews Update

Satgas Damai Cartenz Tembak Mati Pentolan KKB Papua Lipet Sabolim setelah Aniaya Warga Sipil

Jumat, 7 November 2025 22:16 WIB
Tribun Papua

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Pentolan KKB Papua, Lipet Sabolim alias Cocor Sobolim atau Junior Bocor Sabolim, tewas ditembak mati oleh Satuan Tugas Operasi Damai Cartenz pada Kamis (6/11/2025).

Ia ditembak setelah sebelumnya sempat melakukan penganiayaan terhadap warga setempat.

Sobolim sendiri dikenal sebagai Komandan Batalyon Semut Merah.

Polisi meyebutnya sebagai anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Yahukimo.

Sebelumnya, Pentolan KKB tersebut sudah berganti nama sebanyak tiga kali, dengan nama samaran terakhirnya Junior Bocor Sobolim.

Setelah terkena tembakan, ia sempat dilarikan ke RSUD Dekai, namun dinyatakan meninggal dunia saat tiba di Instalasi Gawat Darurat (IGD).

Menurut keterangan Kaops Damai Cartenz, Brigjen Faizal Ramadhani, aksi ini bermula dari peristiwa tragis pembacokan dua warga sipil di Papua.

Masing-masing korban adalah Bernior Telena (36) dan Soleman Ilu (30).

Keduanya dibacok di Jalan Baliem Jalur 1, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo.

Mereka mengalami luka parah akibat sabetan benda tajam dan langsung dilarikan ke RSUD Dekai untuk mendapatkan perawatan medis.

Faizal mengungkap bahwa Lipet Sobolim berhasil ditemukan sekira pukul 19.55 WIT.

Ia menyebut bahwa tindakan tegas terhadap pelaku bersenjata, merupakan bentuk dari komitmen negara untuk menjaga stabilitas kemanan di Papua.

Terlebih mengetahui Lipet Sobolim merupakan komandan aktif yang kerap melakukan tindak kekerasan terhadap masyarakat dan aparat keamanan.

Baca: Detik-detik Komandan KKB Tewas usai Bacok 2 Warga Sipil, Berhasil Dilumpuhkan Aparat Gabungan

Berikut sejumlah daftar kekerasan bersenjata yang sudah dilakukan Lipet Sobolim semasa hidupnya:

1. Penyerangan terhadap pekerja tambang di Kampung Kawe Mining 63, Distrik Awibom, Pegunungan Bintang (27 Agustus 2023), menewaskan dua orang dan melukai lima lainnya.

2. Pembunuhan terhadap pekerja tambang ilegal bernama Anas, di Camp 33, Kampung Kawe, Distrik Awimbom (27 Desember 2023).

3. Pembunuhan terhadap pekerja tambang bernama Ariston Kamma, di Kampung Kawe, Distrik Awibom (9 April 2025).

Wakaops Damai Cartenz, Kombes Adarma Sinaga menyebut, keberhasilan ini tidak lepas dari koordinasi cepat dan soliditas antar satuan di lapangan.

Ia memastikan kedua korban sipil kini dalam kondisi stabil dan masih menjalani perawatan intensif di RSUD Dekai.

Saat ini pihaknya telah meningkatkan keamanan di seluruh pos pengamanan wilayah pegunungan tengah Papua, untuk mengantisipasi potensi aksi balasan dari KKB.

(Tribun-Video.com/Tribunpapua.com)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Detik-detik Tewasnya Pentolan KKB Papua Lipet Sobolim di Yahukimo: Berikut 3 Dosa Besar Dilakukan

Editor: Danang Risdinato
Reporter: Putri Dwi Arrini
Video Production: Muna Salsabila
Sumber: Tribun Papua

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved