TRIBUNNEWS UPDATE
Eks Bos Intelijen Mossad Klaim Indonesia Bakal Normalisasi Hubungan dengan Israel, Bareng Arab Saudi
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Kepala pasukan intelijen mata-mata Israel Mossad menyebut Indonesia akan bernegosiasi untuk bergabung ke Abraham Accords.
Ia menyebut bahwa Indonesia bersiap menormalisasi hubungan diplomatik dengan Israel.
Rumor tersebut disampaikan Mantan Kepala Mossad Yossi Cohen dalam wawancaranya dengan Fox News pada Jumat (1/11/2025).
Ia menyebut bahwa salah satu negara yang tertarik bernegosiasi untuk menormalisasi hubungan diplomatik dengan Israel adalah Indonesia.
Baca: Update Konflik di Gaza: Israel Tolak Pasukan Perdamaian Turki-Qatar, Trump Dukung Serangan Balasan
"Saya tahu rumor beredar tentang Indonesia, dan saya tentunya menghargai itu," kata Cohen dalam wawancara dengan Fox News pada Jumat (1/11/2025).
Cohen juga yakin dunia akan segera menyaksikan penandatanganan Abraham Accord oleh beberapa negara baru.
"Kita akan melihat Timur Tengah yang lebih baik," tambahnya.
Cohen juga berterimakasih pada Presiden AS Donald Trump yang sudah mewujudkan perdamaian di Timur Tengah, terutama mengenai gencatan senjata.
"Saya pikir (Arab) Saudi akan berada di baris antrean untuk negosiasi," kata Cohen.
Baca: Serukan Hukuman Mati bagi Teroris! Menteri Israel Ben Gvir Pamer Video Tahanan Palestina Diikat
Mengenai rumor tersebut, sebelumnya Kemlu RI sudah menegaskan bahwa Indonesia akan mengakui dan menormalisasi hubungan dengan Israel, dengan syarat utama, Israel lebih dahulu mengakui Palestina sebagai negara berdaulat.
Kemlu menuturkan bahwa visi apapun dengan Israel harus dimulai dari pengakuan terhadap kemerdekaan Palestina.
Presiden Prabowo dalam pidatonya di Sidang PBB 23 September silam, juga telah menegaskan bahwa RI akan mengakui Israel jika Israel mengakui Palestina. (Tribun-Video.com)
https://www.foxnews.com/world/ex-mossad-chief-behind-iran-nuclear-warehouse-raid-says-irans-atomic-sites-obliterated-credits-trump?utm_source=chatgpt.com
Program: Tribunnews Update
Host: Nila Irda
Editor Video: Mellinia Pranandari
Uploader: bagus gema praditiya sukirman
#mossad #israel #indonesia #gaza #palestina #arabsaudi
Reporter: Nila
Video Production: Mellinia Pranandari Putri Kristianto
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
AS & Israel Bersitegang Hebat! Trump Ngotot Kirim Pasukan Elit Turki ke Jalur Gaza, Netanyahu Murka
Minggu, 2 November 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Israel Tabuh Genderang Perang, Peringatkan Bakal Tingkatkan Serangan Terhadap Hizbullah di Lebanon
Minggu, 2 November 2025
Tribun Video Update
Update Konflik di Gaza: Israel Tolak Pasukan Perdamaian Turki-Qatar, Trump Dukung Serangan Balasan
Minggu, 2 November 2025
Mancanegara
Serukan Hukuman Mati bagi Teroris! Menteri Israel Ben Gvir Pamer Video Tahanan Palestina Diikat
Minggu, 2 November 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.