Terkini Nasional
Heboh Dapur MBG di Sidomulyo Jorok dan Menu Sama setiap Hari, Bupati Blora Beri Peringatan
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Viral video yang memperlihatkan salah satu dapur MBG yang dinilai kurang higienis hingga menu makanan yang monoton.
Atas viralnya video tersebut, Bupati Blora Arief Rohman buka suara.
Bupati Blora Arief Rohman menanggapi viralnya video dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Sidomulyo, Kecamatan Banjarejo, yang tampak kotor dan tidak higienis.
"Ya, tim sudah turun dan sudah kita kasih surat peringatan," katanya, Kamis (9/10/2025).
Arief mengatakan, tim dari kabupaten sudah turun ke lokasi dan memberikan surat peringatan kepada pihak terkait.
Lebih lanjut, Bupati Arief mengatakan berdasarkan laporan yang ada memang, dapur SPPG Sidomulyo itu bermasalah.
Baca: Gencatan Senjata Disahkan! Pemerintah Israel Resmi Nyatakan Perang Gaza Berakhir
Baca: Purbaya Dulu Sempat Takut-takuti Prabowo Bakal Lengser 2026, Kini Jadi Menkeu Gantikan Sri Mulyani
"Ya ada laporan dapurnya kurang higienis dan sebagainya. Terus menu-menunya juga monoton dan ada orang tua siswa yang minta untuk ada perubahan yang lebih bagus," paparnya.
Ia membenarkan bahwa dapur tersebut memang bermasalah, mulai dari kebersihan hingga menu yang monoton.
“Laporannya benar, dapur kurang higienis dan menunya monoton. Ke depan kami akan memperketat standar kelayakan agar sesuai aturan kesehatan,” ujarnya, Kamis (9/10/2025).
Sebelumnya, video yang beredar di media sosial menunjukkan tumpukan limbah di area dapur SPPG Sidomulyo yang berdekatan dengan alat memasak.
Kepala Korwil SPPG Blora, Artika Diannita, juga membenarkan kondisi tersebut dan menyebut pihaknya telah memberi tenggat waktu perbaikan.
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Bukan Hanya Kurang Higienis, Bupati Blora Juga Terima Laporan SPPG Sidomulyo Sajikan Menu Monoton
#MBGBlora #ViralHariIni #DapurJorok #BeritaTerkini #BloraViral #BupatiBlora #MBGViral #BeritaViral #BreakingNews #BloraSidomulyo
Video Production: Arie Setyaga Handika
Sumber: Tribun Jateng
Regional
Demi Memastikan Aman Dikonsumsi Siswa, Kapolres Bangkalan Ikut Cicipi Hidangan MBG
Selasa, 28 Oktober 2025
Regional
160 Juru Masak MBG Jalani Sertifikasi Kompetensi imbas Kasus Keracunan, SDM Dapur Didorong Disiplin
Sabtu, 25 Oktober 2025
Nasional
Ibu Negara Brasil Terpukau Sidak Dapur MBG! Padahal Tempat ini Pernah Sebabkan Keracunan Massal
Jumat, 24 Oktober 2025
Tribunnews Update
Momen Ibu Negara Brasil Terpukau saat Tinjau MBG Meski Sempat Jadi Polemik Imbas Keracunan Massal
Jumat, 24 Oktober 2025
Live Update
Kepsek Bantah Puluhan Siswa Diduga Keracunan MBG di Banjarmasin: Sudah Jalani Aktivitas di Sekolah
Jumat, 24 Oktober 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.