Senin, 27 Oktober 2025

Mancanegara

Mikrofon Presiden Prabowo dan Presiden Turki Mendadak Mati saat Pidato di KTT PBB: Melebihi Waktu

Selasa, 23 September 2025 12:01 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

Mikrofon saat Presiden Prabowo berpidato dalam Konferensi Tingkat Tinggi PBB soal sollusi dua negara di New York mendadak mati.

Dalam pidatonya pada Senin (22/9/2025), momen itu terjadi saat RI 1 menyatakan bahwa Indonesia siap mengirim pasukan penjaga perdamaian ke Gaza demi terealisasinya perdamaian.

Meski mikrofonnya mati, Prabowo terlihat tetap melanjutkan ucapannya.

Hingga kemudian seorang wanita ta,pak berjalan ke arah Prabowo dan mikrofon kembali menyala.

Usut punya usut, mikrofon tersebut mati lantaran Prabowo berpidato melebihi waktu yang ditentukan.

Adapun aturannya, tiap pemimpin negara atau perwakilannya hanya diberi waktu lima menit untuk berpidato.

Momen serupa rupanya juga dialami oleh Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tak Cuma Prabowo, Mikrofon Presiden Turki juga Mati saat Pidato di KTT PBB, Ini Penyebabnya

#Prabowo #PresidenPrabowo #PresidenTurki #KTT #KTTBPP #PBB #PidatoPBB #MikrofonMati #MikrofonPresiden #MikrofonPrabowo #NewYork #AmerikaSerikat #Diplomasi #PidatoPresiden #PidatoPrabowo #BeritaInternasional #PrabowoSubianto #Turki #Jakarta #Indonesia

Editor: Restu Riyawan
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Rifqi Khusain
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #mikrofon   #Prabowo   #KTT PBB

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved