Senin, 12 Mei 2025

Berdamai, Dewi Perssik dan Rosa Meldianti Berpelukan

Selasa, 16 Juli 2019 19:45 WIB
Tribunnews.com

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUN-VIDEO.COM - Suasana kekeluargaan terasa di ruangan restoran, yang menjadi lokasi pertemuan Dewi Perssik dan sang keponakan Rosa Meldianti. Mereka berdamai.

Dalam ruangan tersebut, hadir Depe dan Meldi, bersama kuasa hukumnya masing-masing. Hadir pula ibunda Meldi, dan adiknya.

Pertemuan itu sebagai bentuk perdamaian antara Depe dan Meldi. Keduanya juga sempat berpelukan saat pertama kali bertemu dalam momen itu.

"Tadi sudah saling salaman, dan saling pelukan," kata Sandy Arifin, kuasa hukum Depe, dalam pertemuan antara Depe dan Meldi di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan, Selasa (16/7/2019).

Keduanya juga kembali berpelukan, saat diminta oleh awak media. Keduanya terlihat tersenyum, dalam momen saling peluk itu.

Depe terlihat mengusap punggung Meldi saat berpelukan. Meldi juga langsung berdiri di sebelah sang tante usai berpelukan.

Selain Meldi dengan Depe, kuasa hukum mereka juga saling berpelukan. Begitu pula Depe dengan ibunda Meldi.

Depe sempat mengucap rasa syukurnya, lantaran sudah memenuhi keinginan almarhum ayahnya untuk berdamai.

"Keinginan ayah saya terwujud karena ini yang beliau inginkan, dan saya cuma bisa bilang sama kakak saya tercinta saya meminta maaf dari hati saya yang paling dalam. Saya sebagai paling muda, pasti ada kata kata yang kurang berkenan," kata Dewi Persik.

Atas dasar perdamaian pula, laporan masing-masing pun dicabut.

Depe melaporkan Meldi atas tuduhan pencemaran nama baik ke Polda Metro Jaya. Sebaliknya, Meldi juga melaporkan Depe atas tuduhan yang sama ke Polres Jakarta Selatan.

"Kedua laporan akan dicabut," kata kuasa hukum Meldi, Rudi Kabunang.(*)

Editor: Novri Eka Putra
Reporter: Nurul Hanna
Videografer: Nurul Hanna
Video Production: Novri Eka Putra
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved