Kamis, 15 Mei 2025

Video Detik-detik Rian dan Rayyi D'masiv Ribut di Panggung hingga Lempar Gitar

Minggu, 14 Juli 2019 18:10 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Viral video vokalis Band D'masiv Rian dan sang bassist Rayyi Dinata bersitegang di atas panggung.

Video aksi mereka diunggah di akun Youtube Sasak Movement pada Minggu (14/7/2019).

Diketahui aksi tersebut terjadi saat acara Surya Nation Motor Land 2019 di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Sabtu (13/7/2019).

Mulanya, D'masiv sedang menampilkan lagu yang berjudul Semakin.

Tiba-tiba saja Rian menghampiri Rayyi dan berbisik di telinganya lalu kembali ke posisinya.

Kemudian, Rayyi menghampiri Rian dan terlihat keduanya bersetegang, bahkan dia mendorong Rian hingga menjauh.

Rayyi kemudian melepas bass yang dikalungkan di badannya lalu meninggalkan panggung.

Sedangkan, Rian malah menunjuk ke Rayyi untuk pergi ke belakang panggung.

Terdengar, para pemain yang lain masih memainkan musik sambil saling berpandangan.

Setelah video tersebut viral, Rayyi sempat mengunggah dua story tetapi sudah dihapus di akun Instagram-nya, @raidinata.

Salah satunya membahas terkait megalomania termasuk narcissistic personality disorder (gangguan kepribadian narsisistik).

Dikutip dari Kompas.com, megalomania membuat pengidapnya selalu ingin disanjung dan dihormati serta tidak mau dikritik atau dicela.

Sedangkan, Rian juga menggunggah foto D'masiv di Instagram-nya, @rianekkypradipta, pada Minggu (14/7/2019).

Dia menuliskan D'masiv merupakan belahan hatinya dan akan terus menjadi bagian dalam hidupnya.

"@dmasivbandofficial adalah belahan hati gw.. sampai kapan pun akan terus menjadi bagian dalam hidup gw ..," tulisnya.

Simak video di atas! (Tribun-Video.com/April)

ARTIKEL POPULER:

Alasan Harvey Moeis Sering Memberikan Perhiasan untuk Sandra Dewi

Hengkang dari Brownis, Ayu Ting Ting Digantikan oleh Sosok Kontroversial

Kevin Aprilio Sempat Berselisih dengan Widy Vierratale

Editor: Alfin Wahyu Yulianto
Reporter: Aprilia Saraswati
Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan
Sumber: Tribun Video

Tags
   #Rai DMasiv   #Rian dMasiv   #Band DMasiv

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved